Sukses

Gaya Rambut Dapat Membuat Wajah Lebih Tirus, Ini Buktinya

Ternyata, gaya rambut terbukti dapat membuat wajah lebih tirus. Simak yang berikut ini.

Liputan6.com, Jakarta Gaya rambut dibilang dapat membuat wajah lebih tirus. Begitu juga dengan cara Anda mengikat rambut, ternyata memberi perbedaan yang signifikan.

Jika Anda mengikat rambut lurus ke belakang, bentuk wajah Anda akan tetap sama, dan membuat lawan bicara Anda fokus melihat sejajar. Tapi, jika Anda mengangkat rambut kuncir kuda yang tinggi, rambut Anda akan terlihat lebih diagonal sejajar dengan tulang pipi, membuat garis mata terlihat lebih naik. Secara instan wajah Anda memiliki ilusi bentuk yang berbeda.

Trik ini dapat memberikan wajah Anda sedikit efek 'face lift' yang membuat wajah terlihat lebih muda. Tarik ikatan rambut Anda hingga ke area mahkota kepala, ikat dengan ketat, hingga memberikan bentuk kuncir kuda yang tepat. Anda akan melihat perbedaan yang signifikan pada wajah Anda.

Seperti dilansir dari Cosmopolitan.com, Jumat (10/6/2016), para redaksi dari Cosmopolitan dibantu penata rambut, Garret Markenson,  membuktikan perbedaan di beberapa bentuk wajah. Simak foto-foto berikut ini.

1. Pada tipe rahang lebar

2. Rambut keriting

3. Tipe wajah bulat

 

 

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.