Sukses

3 Furnitur Wajib untuk Bikin Rumah Lebih Rapi

Berikut cara menata interior rumah agar terlihat lebih rapi dengan tiga furnitur yang dibutuhkan.

Liputan6.com, Jakarta Setiap orang yang baru membeli rumah akan melengkapi rumah tersebut dengan furnitur rumah sesuai dengan keinginannya. Furnitur tersebut mulai dari kursi, meja, lemari dan lainnya. Namun ada beberapa furnitur di rumah yang tanpa sadar ternyata memiliki peranan penting untuk membuat rumah Anda tampak rapi.

Terdapat beberapa alat penyimpanan untuk membuat rumah Anda lebih rapi, seperti berita yang dilansir dari situs Elledecor, Sabtu (7/5/2016). Berikut tiga benda yang membantu Anda untuk menciptakan interior rumah yang lebih rapi.

1. Laci yang Luas

Banyak benda-benda yang terdapat di rumah dan tidak semuanya penting untuk Anda. Anda sebaiknya dapat memilah benda-benda yang dibutuhkan dan menyimpannya pada tempat yang luas. Dalam kondisi inilah peran penting dari laci, dapat menyembunyikan benda keperluan rumah Anda, sehingga rumah tampak lebih rapi dan tidak berantakan. 

2. Gantungan Kayu

Gantungan kayu dimanfaatkan untuk menggantung pakaian Anda. Gantungan kayu ini membuat Anda dapat menyusun pakaian Anda dengan rapi. Bahan kayu dipilih untuk membuat dekorasi ruangan tetap stylish daripada menggunakan besi.

3. Gantungan Mantel

Sebuah gantungan mantel yang gaya bisa Anda tempatkan di salah satu sudut ruangan. Gantungan ini bisa menjadi aksesoris ruangan sekaligus untuk meletakkan mantel atau jaket ketika memasuki ruangan sehingga rumah lebih rapi.

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.