Sukses

Cara Mudah Bikin Dapur Bersih dan Rapi dalam Sekejap

Dapur merupakan salah satu ruangan yang paling rawan kotor dan berantakan di rumah. Berikut cara cermat supaya dapur tetap terlihat rapi.

Liputan6.com, Jakarta Dapur merupakan salah satu ruangan yang paling rawan dengan kotor dan berantakan di rumah. Namun, Anda bisa membuatnya lebih rapi, tertata, dan bersih dalam sekejap. Berikut tips cermat seperti dikutip dari Goodhousekeeping, Senin (21/12/2015).

1. Gantungkan alat masak di dekat kompor.

Tempat penyimpanan di dapur dapat diringkas. Sumber: Goodhousekeeping

Wadah penyimpanan sendok dan peralatan masak mungkin dapat terlihat stylish, tetapi memakan tempat. Karena itu, Anda bisa menggantungnya di dekat kompor sehingga mudah untuk digunakan.

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 6 halaman

Talenan

2. Talikan talenan pada pintu lemari.

Tempat penyimpanan di dapur dapat diringkas. Sumber: Goodhousekeeping

Bentuknya yang lebar akan sangat memakan tempat bila diletakkan di meja dapur. Anda pun bisa memanfaatkan area di balik pintu lemari sehingga bisa lebih hemat tempat.

3 dari 6 halaman

Alat-alat dapur

3. Manfaatkan lemari untuk "sembunyikan" peralatan dapur.

Tempat penyimpanan di dapur dapat diringkas. Sumber: Goodhousekeeping

Alat-alat dapur seperti mesin pembuat kopi, microwave, atau alat-alat lainnya mungkin akan tampak berantakan bila terlihat di meja dapur. Anda pun bisa memasukkannya ke dalam lemari sebagai "tempat parkir" mereka.

4 dari 6 halaman

Makanan kecil

4. Buat laci khusus rak makanan kecil.

Tempat penyimpanan di dapur dapat diringkas. Sumber: Goodhousekeeping

Laci khusus rak makanan kecil akan meminimalisasi tempat rak-rak berserakan di meja dapur.

5 dari 6 halaman

Rak gantung

5. Buat rak gantung di samping lemari

Tempat penyimpanan di dapur dapat diringkas. Sumber: Goodhousekeeping

Kayu lemari bisa dimanfaatkan sebagai tempat menaruh rak gantung. Ini akan membantu Anda menghemat tempat karena tidak perlu meletakkan rak lainnya.

6 dari 6 halaman

Rak piring

6. Gantung rak piring di atas sink cuci piring

Tempat penyimpanan di dapur dapat diringkas. Sumber: Goodhousekeeping
Ini akan menghemat tempat rak piring yang biasa diletakkan di meja dapur. Ini juga akan mempermudah Anda mengeringkan piring yang habis selesai dicuci.

 

**Ingin berbagi informasi dari dan untuk kita di Citizen6? Caranya bisa dibaca di sini
**Ingin berdiskusi tentang topik-topik menarik lainnya, yuk berbagi di Forum Liputan6

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.