Sukses

Cara Mengaplikasikan Eyeliner Sesuai Bentuk Mata

Meski sudah merasa jago pakai eyeliner, sudah sesuaikah mengaplikasikannya sesuai bentuk mata?

Liputan6.com, Jakarta Meski sudah jago menggunakan eyeliner, kita tetap harus tahu bagaimana menggunakannya sesuai bentuk mata. Jika memakai dengan tepat, eyeliner bisa mengoreksi bentuk mata menjadi lebih lebih cantik dan 'hidup'.

Seperti melansir dari Byrdie.com, Senin (10/10/2016), ada empat tips memakai eyeliner sesuai bentuk mata. Seperti bagi kita yang bermata sipit agar terlihat lebih besar, bagi yang bermata sayu agar terlihat lebih bersemangat.

Cara Mengaplikasikan Eyeliner Sesuai Bentuk Mata

1. Almond Eye
Bagi kita yang memiliki mata almond, dapat mengaplikasikan berbagai bentuk eyeliner untuk membingkai mata. Mulailah dengan garis yang sangat tipis di sudut bagian dalam mata, kemudian makin ke ujung bagian luar mata makin tebal. Kita bisa memilih sampai di situ atau melanjutkan dengan memberi sedikit wing eye di ujung luar mata.

2. Mata Sipit
Bagi pemilik mata sipit atau monolid, pastikan untuk mengaplikasikan eyeliner tepat di garis bulu mata dan buat garis yang lebih tebal. Jika ingin mata terlihat lebih tajam panjangkan garisnya sampai ke ujung sehingga membentuk wing eye.

Untuk mendapatkan ilusi mata yang bulat, kita bisa membuat garis yang tebal dari tengah mata bagian dalam sampai bagian luar mata. sebaiknya bagian bawah mata tidak dibingkai dengan eyeliner lagi karena akan membuat kesan mata jadi kecil.

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 2 halaman

Cara Mengaplikasikan Eyeliner Sesuai Bentuk Mata

3. Mata sayu

Cara Mengaplikasikan Eyeliner Sesuai Bentuk Mata
Pemilik mata sayu biasanya terlihat seperti orang yang mengantuk. Untuk membuat kesan tetap terjaga dan bersemngat, kita hanya fokus pada bagian atas bulu mata. Biarkan bagian bawah mata tidak dibingkai eyeliner. Aplikasikan eyeliner dari bagian atas lengkungan mata sampai ke bagian luar mata. Teknik ini sama seperti ketika kita mengaplikasikan eyeshadow pada mata.

4. Mata bulat
Untuk kamu pemilik mata bulat, aplikasikan eyeliner sepanjang mata mulai dari sudut dalam bagian mata sampai bagian luar mata bagian atas. Cukup aplikasikan eyeliner tipis sebatas garis bulu mata tidak usah terlalu tebal.

 

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

Video Terkini