Sukses

Hidupkan Gairah dengan Si Dia Melalui Ide Kencan Romantis

Untuk menambah keintiman Anda bersama pasangan, tak ada salahnya lho mencoba ide baru yang lebih segar dan romantis saat berkencan.

Liputan6.com, Jakarta Anda boleh memiliki tempat favorit untuk kencan bersama pasangan. Namun, tempat itu mungkin tak akan terasa spesial lagi ketika Anda terlalu sering mengunjungnya. Untuk menambah keintiman Anda bersama pasangan, tak ada salahnya lho mencoba ide kencan yang lebih segar dan romantis.

Dikutip dari Popsugar, Senin (16/11/2015), berikut beberapa ide kencan yang bisa Anda coba untuk membangkitkan romantisme dalam hubungan Anda.

1. Cooking Date
Konsep ini seperti halnya memasak bersama. Namun, membuat kudapan mungkin akan terasa sedikit berbeda. Sebab, Anda bisa lebih banyak berkreasi dengan bahan-bahan berwarna-warni, seperti permen atau cokelat yang membuat kencan Anda dan si dia terasa lebih berwarna.

2. Makan malam di kapal
Ini akan terasa sangat romantis karena makan malam Anda akan dihiasi oleh bunyi ombak, gelombang air, serta lampu-lampu kapal.

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 3 halaman

Bersantai di gedung pencakar langit

3. Bersantai di lantai teratas gedung pencakar langit
Kencan Anda pasti akan lebih romantis saat menikmati pemandangan kota berdua dengan si dia. Apalagi, bila Anda berkencan pada malam hari lampu-lampu kota sudah dinyalakan. Indah!

4. Ikut kelas dansa
Membayangkan betapa romantisnya pasangan berdansa bersama? Namun, untuk mencapai itu tentu Anda dan si dia harus sama-sama bisa berdansa. Karenanya, ikut kelas dansa bukanlah ide yang buruk.

5. Dipijat berdua
Mengunjungi spa untuk dipijat adalah hal lazim untuk dilakukan sendiri-sendiri. Namun, pernahkah Anda mencobanya bersama pasangan? Jika sulit menemukan spa yang bisa memijat sekaligus Anda dan pasangan, memanggil terapis untuk datang ke rumah juga bisa menjadi alternatif.

3 dari 3 halaman

Melihat matahari terbit

6. Melihat matahari terbit
Menikmati indahnya pemandangan matahari terbenam mungkin sudah sering dilakukan. Namun, bagaimana dengan matahari terbit? Pengalaman baru yang dilakukan bersama pasangan, tentulah akan menjadi hal yang romantis.

7. Menonton pertunjukkan musik jazz
Jazz adalah salah satu musik yang romantis. Maka menonton jazz bersama si dia akan membangkitkan suasana romantis dalam kencan Anda.

8. Melihat bintang bersama
Pemandangan langit penuh bintang selalu indah untuk dinikmati. Melakukannya bersama pasangan, tentu akan terasa sangat romantis. Anda bisa mencari dataran tinggi supaya pemandangan ini terlihat lebih jelas.

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

Video Terkini