Sukses

Aku Bangga Indonesia,Tentang Koleksi Obin di Jakarta Fashion Week

Di Jakarta Fashion Week 2015, desainer Obin menghadirkan karya-karya yang membanggakan Indonesia.

Liputan6.com, Jakarta Belum habis fashion show Bin House dari Obin, Tenda Jakarta Fashion Week 2015 pada Kamis (6/11/2014) gemuruh dengan tepuk tangan yang saling bersahut-sahutan. Pagelaran Busana dari label yang didirikan oleh desainer bernama asli Josephine W. Komara ini bukan sekadar penuh kejutan yang menghibur.

Gaya gelaran busana Obin yang menyuguhkan model-model dalam ekspresi-ekspresi berbeda dari fashion show pada umumnya memang menjadikan show Obin dinanti-nati. Tapi yang perlu secara mendalam disadari dari show Obin adalah sebuah pernyataan `Aku Bangga Menjadi Indonesia` yang timbul di lubuk hati saat melihat karya-karyanya dibawakan oleh para model. Secara kolektif, ini adalah tentang fashion & family, tentang keluarga Indonesia dalam busana.

Bertajuk `Saya adalah Indonesia`, koleksi Bin House dibuka dengan model Dominique Diyose berjalan telanjang kaki mengenakan kain batik yang menutupi bagian pinggang ke bawah. Mengenakan untaian bunga melati di pundaknya, Dominique berjalan dengan wajah sipu malu. Model-model selanjutnya sama pemalunya dengan Dominique. Sebagian mereka melilit kain bertekstur unik di leher.

Bagian atas tubuh model yang hanya mengenakan pelapis badan warna kulit tampak mengisyaratkan pure nudity, sebuah romantisme natural dari budaya tradisional Indonesia. Ini mengingatkan pada lukisan gadis-gadis bali tradisional. Surprise mungil yang diiringi lagu bahasa Prancis ini berlanjut dengan kejutan yang lebih menghentak pada sequence ke-2.

Gerak tubuh boyish dari seorang model berambut pendek mengalir mengikuti irama lagu `Marilah ke Mari` karya Titiek Puspa. Tank top batik dominan warna oranye yang dikenakan berbalut item luar berwarna senada berpadu kain tradisional gelap sebagai busana bawah tampil sama anggun dan rileksnya cheongsam batik tanpa lengan warna ungu yang dipasangkan dengan kain batik ungu.

Busana-busana berdesain unik menarik yang sebagiannya berbahan batik dan dipertemukan dengan kain-kain batik penutup bagian bawah tubuh dibawakan oleh para model secara energik dan fun. Kembali Obin membuktikan bahwa kain-kain tradisional Indonesia bisa tampil funky. Semua tergantung attitude atas kain-kain itu. Model Kimmy Jayanti jelas fasih menyatakan hal itu dalam fashion show Obin ini.

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 2 halaman

Indonesia Obin yang Multikulturalistik

Indonesia Obin yang Multikulturalistik

Kejutan lain muncul dari lantunan lagu `Someone Like You` dari Adele yang diaransemen dalam musik keroncong untuk sequence busana berikutnya. Olahan kebaya kutu baru yang dibuat bermodel ikat layaknya kimono hadir dengan padanan selendang biru terang beraksen bintil-bintil oranye seperti warna kebayanya. Ini merupakan olahan baru pakaian tradisional yang menyegarkan.

Padu padan kemeja putih winged-collar dan kain batik yang bagian pingganggnya berikat stagen hitam dan berbalut bolero warna sama serta selendang biru menunjukkan harmonisasi budaya barat dan budaya tradisional Indonesia. Kesan edgy dan tomboy bisa dilihat pada busana lurik merah marun dengan busana bagian bawahnya adalah kain dan sepatunya adalah chelsea boots.

Selain menampilkan karya-karya yang mempertemukan budaya-budaya barat dan Tiongkok dengan budaya tradisional Indonesia, beberapa rancangan Obin di koleksi ini juga mengambil model yang murni tradisional. Rancangan-rancangan itu dibawakan secara kontras dengan lagu pop oldies berbahasa Inggris. `Saya adalah Indonesia` dari Obin adalah Indonesia yang dinamis, kreatif, fashionable, ramah khas Indonesia, dan multikultural.

Menutup fashion show yang didukung oleh PermataBank ber-tagline `Bank untuk Anda dan Keluarga` (satu-satunya bank Indonesia yang mendapat lisensi penuh sebagai Mitra Bank Resmi Jakarta Fashion Week 2015), tampil seorang model membawa selendang merah putih yang dikibarkan tinggi di atas kepala. Lagu `Rayuan Pulau Kelapa` karya Ismail Marzuki melantun mengiringi sang model menyusuri catwalk. Puncak kemeriahan suguhan dari Bin House ini adalah kejutan musik dangdut yang disambut dengan goyang asyik para model.

Demikianlah persembahan desainer anak bangsa Indonesia, Obin. “Salam hormat & cinta kasih sedalam-dalamnya kepada Ibu Pertiwi,” sebuah kalimat yang hadir di bagian akhir penjelasan koleksinya dengan tertanda “Obin, si tukang kain”.


(Fotografer: Panji Diksana - Liputan6.com)

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.