Sukses

Tips Praktis tetap Cantik Meski sehabis Penerbangan Jauh

Lihatlah para selebritis dunia yang tetap tampil prima meski telah melakukan penerbangan jauh. Penasaran apa rahasia cantik mereka?

Liputan6.com, Jakarta Lihatlah para selebritis dunia yang tetap tampil prima meski telah melakukan penerbangan jauh. Penasaran apa rahasia cantik mereka?

Marica Kilgore, pendiri dan pemilik label kosmetik dan perawatan tubuh Soap & Glory dari Amerika Serikat membagikan tips tersebut berdasarkan pengalaman pribadinya sebagai pengusaha yang kerap bepergian jauh dengan pesawat.

Berikut adalah tipsnya sebagaimana dilansir melalui majalah Allure.

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 4 halaman

Segarkan Kulit Anda

Segarkan Kulit Anda

Tekanan udara selama penerbangan sangat berpengaruh terhadap kulit wajah. Hal terpenting untuk mencegah hal ini adalah dengan menggunakan pelembab.

Selain itu, pelembab juga memberikan efek wajah yang segar sehingga Anda tidak akan melihat ketidaksempurnaan tersebut.

Sesaat sebelum masuk ke dalam pesawat, gunakan pelembab pada kulit wajah Anda, lalu gunakan krim wajah kaya vitamin E.

Sebagian orang berpendapat bahwa hal ini akan membuat pori kulit menjadi tidak bernapas dan kulit akan berkerut selama durasi penerbangan. Namun, sesungguhnya, mengoleskan pelembab adalah cara terbaik yang Anda dapat lakukan untuk menyelamatkan pori-pori kulit Anda dari kesesakan tekanan udara selama ketinggian.

3 dari 4 halaman

Poleskan Riasan Secukupnya

Poleskan Riasan Secukupnya

Sesaat sebelum pesawat mendarat, kira-kira 30 menit sebelumnya, poleskan riasan pada wajah Anda.

Pilih dengan cermat perlengkapan rias Anda. Fokuslah pada bagian kulit, bibir, dan dagu yang cenderung lebih mudah menunjukkan tanda kelelahan.

Gunakan alas bedak, tetapi hindari menggunakan bedak. Lalu, poleskan listik berwarna senada bibir agar terlihat lebih segar.

4 dari 4 halaman

Rapikan Rambut

Rapikan Rambut

Setelah urusan riasan selesai, rapikan rambut Anda. Percuma Anda mengoleskan make-up yang rapi apabila hal sebaliknya terjadi pada rambut Anda.

Mengikat rambut atau menggunakan headband adalah cara yang populer sekaligus memberikan pori kulit kepala untuk bernapas.

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

Video Terkini