Sukses

Kurang Tidur? Siasati Wajah dan Mata Lelah dengan Tips Makeup Ini

Agar wajah tetap terlihat prima saat kurang tidur, siasati dengan tips makeup berikut ini.

Liputan6.com, Jakarta Wajah kerap terlihat lesu, tidak menarik, dan sayu akibat lembur dan kurang tidur? Jangan khawatir, atasi dengan trik makeup khusus yang bisa membuat wajah tetap tampil prima meskipun tubuh kurang tidur.

Salah satu produk makeup yang wajib ada di dalam tas makeup Anda adalah eyelinner.  Bukan hanya berfungsi mempercantik mata, tapi juga dapat menutupi mata lelah dan menciptakan dimensi wajah yang lebih proporsional. Maka tak heran eyeliner menjadi salah satu alat makeup kesayangan perempuan.

Cara membentuk goresan eyeliner pun banyak sekali macamnya, dari model tipis hingga tebal. Lupakan ‘no makeup' makeup look! Tahun ini bold eyeliner akan banyak digemari beauty enthusiast.

Seperti para seleb Hollywood yang sudah sering memakai gaya makeup bold eyeliner untuk acara-acara penting mereka. Untuk mendapatkan riasan garis mata yang dramatis, produk yang digunakan wajib waterproofdan berwarna hitam pekat atau gelap. Berikut ini beberapa eyeliner rekomendasi FIMELA untuk membuat bold eyeliner yang tahan lama dengan hasil dramatis.

Marc Jacobs Twinkle Pop Eye Stick in “Charcoal Iridescent Shimmer”

Sebelumnya Marc Jacobs juga memiliki eyeliner spidol yang menjadi best seller, namun untuk membingkai mata yang tebal Marc Jacobs Twinkle Pop Eye Stick in “Charcoal Iridescent Shimmer” lebih cocok. Eyeliner ini berbentuk seperti crayon dengan tekstur creamy dan terdapat shimmer untuk efek mata yang glam. Formulanya lembut, sehingga memudahkan kita untuk membuat garis yang tebal di bagian eyelid atau waterline mata.

 

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 3 halaman

L'Oréal Paris Infallible Pro-Last Liner

L'Oreal Paris Infallible Pro-Last Liner juga menjadi favorit beauty enthusiast. Kemasannya travel friendly dengan bentuk spidol, tekstur creamy dan mudah diaplikasikan untuk membuat garis tipis ataupun tebal. Selain itu eyeliner ini diklaim waterproof dan smudge-resistant, maka tak usah takut akan luntur saat berkeringat atau eyelid berminyak.

 

3 dari 3 halaman

Revlon Colorstay Eye Liner in “Black”

Mirip dengan L'Oréal Paris Infallible Pro-Last Liner, eyeliner pensil brand drugstore Revlon juga jadi favorit beauty blogger. Revlon's Colorstay Eye Liner juga memiliki tekstur creamy, mudah diaplikasikan, waterproof dan di bagian ujungnya terdapat sponge agar eyeliner mudah membaur sesuai yang kita inginkan.

Penulis: Reiny

Sumber: Fimela.com

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.