Sukses

Belum Punya Pasangan di Hari Valentine, Anda Bisa Coba Hal Ini

Situs kencan online JustDating membantu Anda untuk memiliki pasangan saat rayakan hari Valentine.

Liputan6.com, Jakarta Valentine tinggal menghitung hari namun Anda masih tetap sendiri tanpa pasangan. Tentu perasaan ini yang kini sedang dirasakan bagi Anda para wanita dan pria single. Perasaan tidak semangat menanti datangnya hari Valentine ini membuat Anda melakukan berbagai hal untuk mendapatkan pasangan.

Salah satu hal yang bisa dilakukan adalah dengan rajin membuka aplikasi kencan online. Aplikasi pencari teman kencan JustDating menemukan bahwa menjelang bulan Valentine penggunaan aplikasi kencan meningkat, karena itu mereka melakukan survey dan menemukan bahwa menjelang bulan Valentine persentase match di aplikasi dating akan menjadi lebih tinggi.

Presentase match pengguna wanita di akhir bulan Januari dan awal bulan Febuari meningkat dari 38 persen ke 61 persen. Menjelang hari Valentine, pengguna lebih berani men-swipe kanan lebih sering dari biasanya. Menurut survey JustDating, hal ini disebabkan karena banyaknya pengguna wanita baru yang mendaftar dan pengguna wanita mulai menurunkan standar pasangan mereka.

“Meskipun aku single, tapi aku juga ingin ada yang menemani pas Valentine, kalau makan malam sendiri, rasanya sedih dan kesepian”kata Dewi (26 tahun) seperti pada rilis yang diterima Liputan6.com pada Jumat (9/2/2018).

 

 

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 3 halaman

Valentine dengan pasangan

Beberapa pengguna pria juga mengatakan bahwa Valentine adalah hari yang seharusnya dihabiskan dengan pasangan, karena itu apabila masih single menjelang hari Valentine, mereka akan berusaha mencari pasangan kencan di aplikasi kencan online.

Khusus pada hari Valentine, wanita di Indonesia cenderung lebih terbuka. Mereka mengatakan pada hari Valentine mereka tidak masalah apabila pergi kencan dengan pria yang belum pernah mereka temui sebelumnya, namun setidaknya harus sudah kenal seminggu dengan mereka. Apabila setelah hari Valentine tidak ada kelanjutan dari hubungan tersebut mereka juga tidak masalah.

3 dari 3 halaman

Etika berkencan

Meskipun para pengguna wanita di JustDating menginginkan untuk pergi kencan dengan para pria, siapakah yang harus membayar ketika berkencan? 73 persen wanita juga mengharapkan pria membayar untuk kencan mereka di hari Valentine tersebut.

“Aku memang bisa membayar sendiri, namun apabila pasangan kencanku bersikeras untuk membayariku, aku pasti akan lebih menghargainya,” kata Trika (24 tahun).

Pemikiran pria-pria di Indonesia juga tidak jauh berbeda, 85 persen pria berkata pria yang harus membayar saat kencan pertama, mereka merasa membayar untuk pasangan kencan mereka adalah keharusan sebagai pria dan itu adalah manners ketika berkencan.

Di Indonesia pria masih di harapkan untuk membayar ketika kencan dengan pasangannya, jadi apabila kamu ingin memiliki teman kencan sebelum Valentine, rajin-rajinlah membuka situs kencan online dan bagi pria, jangan lupa untuk membayar untuk pasanganmu ketika pergi berkencan.

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.