Sukses

Mengintip Megahnya Bali Nusa Dua Convention Center

Nusa Dua merupakan salah satu destinasi wisata MICE unggulan yang ada di Bali.

Liputan6.com, Jakarta Nusa Dua merupakan salah satu destinasi wisata MICE unggulan yang ada di Bali. Memiliki infrastruktur wisata yang baik, antara lain 4.000 kamar hotel bintang 4 dan 5, lapangan golf, toko-toko merah, serta kafe dan restoran, hingga tak ketinggalan pantai pasir putih yang menawan, membuat kawasan ini kerap dipilih banyak orang untuk mengadakan rapat dan pertemuan bisnis. Bali Nusa Dua Convention Center (BNDCC) misalnya, sebagai salah satu destinasi wisata MICE, tempat ini menawarkan keunggulan yang menjanjikan, baik dalam konsep maupun arsitektur. Berdiri di atas lahan seluas 70.000 meter per segi, tempat ini menawarkan 44 ruang multifungsi yang fleksibel.

Tak hanya itu, menurut situs resmi BNDCC, tempat ini juga dilengkapi 32 ruang pertemuan lengkap dengan 11 kantor untuk sesi istirahat, makan siang, makan malam, lokakarya, hingga ruang konferensi pers. Nusa Dua Hall yang memiliki luas mencapai 2.000 meter persegi, mampu menampung hingga 2.500 orang. Sedangkan Nusantara Hall mampu menampung hingga 1.500 orang.

Tidak mengherankan jika BNDCC kerap menjadi pilihan bagi para pelaku bisnis dan pemerintahan untuk mengadakan rapat dan pertemuan.

Pada 2007 misalnya, BNDCC pernah digunakan untuk konferensi perubahan iklim PBB yang menghasilkan Bali Action Plan. Konferensi tersebut dihadiri sekitar 10.000 delegasi dari 180 negara peserta, yang juga dihadiri kepala pemerintah, organisasi internasional, dan LSM.

BNDCC juga pernah menjadi tempat penyelenggaraan KTT APEC pada 2011, yang dihadiri negara-negara di wilayah Asia Pasifik. Hanya 20 menit dari Bandara Internasional I Gusti Ngurah Rai, BNDCC dikelilingi beragam destinasi wisata, mulai dari wisata belanja, museum, hingga pantai menawan. Bagi Anda penggemar wisata bahari, selain bisa mngunjungi Pantai Nusa Dua yang eksotis, Anda juga bisa menyelam untuk menyaksikan ikan parimanta dengan menggunakan jasa La Manta Diving Bali yang ada di Jalan Nusa dua.

 

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

Video Terkini