Sukses

Ternyata, Ini Tipe Orang yang Hobi Selingkuh

Ingin tahu ciri-ciri orang yang hobi selingkuh? Simak di sini.

Liputan6.com, Jakarta Untuk Anda yang masih single sampai saat ini, berhati-hati saat mencari pasangan yang tepat. Jangan sampai Anda terjebak dengan orang yang hobi selingkuh. Salah satu faktor mengejutkan tentang tipe orang yang suka selingkuh adalah jumlah saudara yang dimilikinya.

Simak di sini apa saja alasan yang membuat pria memilih untuk putus cinta dari pasangannya, penasaran? (iStockphoto)

Dilansir dari aol.com, Kamis (28/9/2017), jumlah saudara yang dimiliki seseorang bisa menjadi faktor seseorang lebih rentan melakukan selingkuh. Sebuah situs kencan melakukan penelitian pada anggotanya untuk melihat tipe orang seperti apa yang lebih cenderung menipu pasangannya atau selingkuh.

Ciri-Ciri Orang yang Hobi Selingkuh

Hasilnya mengejutkan, seorang anak tunggal akan berusaha mencari hal lain di luar dirinya ketimbang mereka yang dilahirkan dengan saudara kandung. Situs tersebut menemukan sekitar 34% anggotanya diidentifikasi sebagai anak tunggal dan kerap selingkuh.

Bagaimana jadinya jika Anda putus cinta dengan rekan kerja sendiri? Simak di sini beberapa tipsnya. (iStockphoto)

Sedangkan 28% partisipan merupakan anak sulung dan 23% sisanya adalah anak bungsu di keluarga mereka. Jika Anda tidak ingin berhubungan dengan orang yang suka selingkuh, cobalah mencari anak tengah, di mana 15% partisipan yang tidak pernah selingkuh adalah anak tengah.

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

Video Terkini