Sukses

Iriana Jokowi dan Mufidah Kalla Curi Perhatian di Sidang MPR 2017

Berikut penampilan Iriana Jokowi dan Mufidah Kalla yang mencuri perhatian saat mendampingi sang suami bertugas.

Liputan6.com, Jakarta Iriana Jokowi dan Mufidah Kalla mencuri perhatian masyarakat saat menemani sang suami dalam agenda Sidang Tahunan MPR RI Tahun 2017 di Kompleks Parlemen, Senayan, Jakarta, Rabu (16/8/2017). Dalam kesempatan itu, keduanya terlihat anggun mengenakan kebaya tradisional.

Iriana Jokowi terlihat memukau dalam balutan kebaya tradisional bernuansa merah lengkap dengan hiasan kepala bernuansa keemasan. Di bagian pinggang, kain berwarna senada diikat melingkari pinggang sang Ibu Negara. Sementara untuk bawahan, terlihat ibu tiga anak ini menggunakan kain songket berwarna merah gelap dengan corak kontras serta aksi benang emas yang menambah mewah tampilannya.

Untuk melengkapi penampilannya, Iriana Jokowi menambahkan aksesori bros bergaya etnik di bagian dada. Selain itu sebuah kipas juga terlihat dalam genggamannya. Yang paling mencuri perharian, Iriana juga menggunakan hiasan kepala tradisional yang menambah anggun penampilannya. Iriana tampil memukau mendampingi Jokowi yang tak kalah gagah dalam balutan busana tradisional dari Bugis Makassar.

"Ibu Iriana penampilannya menarik dalam balutan busana nasional ini. Tidak berlebihan dan membawakan bajunya dengan baik," kata Rinaldy Yunardi, desainer aksesori Indonesia saat dihubungi Liputan6.com, Rabu (16/8/2017).

Sementara Mufidah Kalla terlihat menawan dalam balutan kebaya. Kebaya biru ini dibuat panjang hingga lutut. Dipadukan dengan kain batik bernuansa hitam dan cokelat yang digunakannya sebagai bawahan. Terlihat juga selendang batik dengan motif serupa yang melengkapi tampilan Mufidah. Hijab bernuansa cokelat pastel juga terlihat digunakannya dengan gaya klasik.

Mufidah menambahkan aksesori berupa bros yang disematkan pada bagian dada. Mufidah juga menenteng tas hitam untuk menambah elegan penampilannya kala mendampingi sang suami Jusuf Kalla yang mengenakan busana nuansa Solo Jawa Tengah. Terlihat Iriana Jokowi dan Mufidah sukses membuat pangling para peserta rapat yang hadir dengan pesona cantik mereka berbalut busana tradisional tersebut. 

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.