Sukses

Mau Liburan Menyehatkan? Yuk, ke Spa Nusantara Festival 2017

Silakan langkahkan kaki ke Mega Mall Batam Center, 16 Juli 2017. Ada Spa Nusantara Festival 2017 yang bisa dinikmati di sana.

Liputan6.com, Jakarta Jika Anda termasuk orang yang senang dengan liburan bertema spa dan perawatan tubuh, datanglah ke Indonesia. Layanan spa nya disebut-sebut yang terbaik di dunia. Silakan langkahkan kaki ke Mega Mall Batam Center, 16 Juli 2017. Ada Spa Nusantara Festival 2017 yang bisa dinikmati di sana.

Wisata spa di Indonesia tidak bisa dianggap remeh. Tengok saja pengakuan dunia pada 2009 dan 2012 silam. Saat itu, International Wellness Awards memberikan gelar The Best Spa Destination in The World kepada Indonesia.

Majalah Senses di Eropa juga pernah menobatkan Bali sebagai The Best Spa Destination in The World pada 2009. Hasil ini diperoleh dari hasil voting 60.000 pembaca majalah tersebut.

Di 2015 ceritanya lain lagi. Pada World Luxury Spa Awards 2015 di Harbour Grand Hong Kong, Indonesia berhasil meraih 11 penghargaan terbaik dunia. Dari destinasi spa terbaik se-Asia hingga destinasi spa mewah terbaik sedunia, semuanya diborong Indonesia.

“Mengapa Indonesia? Sebab Indonesia dinilai mampu mempertahankan warisan budaya leluhur dikombinasikan dengan hasil riset terbaru," kata Esthy Reko Astuty, Deputi Bidang Pengenbangan Pemasaran Pariwisata Nusantara Kemenpar yang didampingi Kepala Bidang Promosi Wisata Budaya, Wawan Gunawan, Kamis (13/7).

Itu sebabnya, Kemenpar coba meng-create Spa Nusantara Festival 2017. Skala evennya sudah internasional. "Festival ini merupakan sebuah kegiatan yang mempunyai misi mengembangkan, melestarikan dan memperkenalkan Spa Indonesia yang menggunakan rempah – rempah khas dari Indonesia yang dikenal juga sebagai ETNO WELLNESS SPA INDONESIA kepada masyarakat luas, dan juga para wisatawan," kata Esthy.

Kemasan acaranya pun dibuat sangat variatif. Dari mulai Exhibition, Great Sales, Kompetisi Best Spa, Komletisi Spa Manager dan Kompetisi Spa Terapis, semua ada di sini. “Banyak pemilik spa yang akan datang dari seluruh dunia. Apalagi event ini untuk pertama kalinya digelar. Industri spa saat ini sedang maju, apalagi trennya orang semakin sadar akan kesehatan," tambahnya

Acara bertaraf internasional ini akan diikuti sekitar 100 exhibitor dan lebih dari 1.000 peserta. Selain itu, rencananya akan ada beberapa pembicara dari dalam dan luar negeri yang akan berbicara soal spa dan wellness.

“Spa ini kan bagian dari kebudayaan kita, culture kita, jadi kita memperkenalkan budaya selain juga pariwisata kita. Untuk pasar wisatawan mancanegara, mereka itu senang dengan masalah-masalah culture seperti ini,” timpal Wawan Gunawan

Lebih jauh dirinya mengatakan, spa dan pariwisata memiliki hubungan yang kuat dan saling membutuhkan. Wisatawan butuh relaksasi setelah berwisata, dan spa membutuhkan wisatawan untuk terus berkembang menjadi industri baru yang mampu menunjang perekonomian masyarakat.

"Soal pijat memijat untuk perawatan dan kebugaran tubuh, mulai dari tradisional hingga modern, Indonesia juga gudangnya. Spa merupakan terapi air untuk kebugaran dan keindahan tubuh, sangat cocok bagi turis-turis asal Singapura yang umumnya penghobi kemewahan," lanjutnya.

Bicara soal spa, Menpar Arief Yahya juga seirama dengan deputinya. Menpar Arief Yahya menyebut ini gagasan baru yang cerdas dan sensasional. Spa itu adalah cara untuk menyeimbangkan tubuh, untuk rileks dan kesehatan.

“Indonesia itu surganya spa. Ada yang disetting, di tepi sawah, pinggiran pantai, bantaran sungai, di atas gunung atau ditemani sensasi gemercikan air sungai, semuanya ada di Indonesia. Silakan datang dan buktikan di Spa Nusantara Festival 2017,” tutur Arief Yahya, Menteri Pariwisata RI.


(*)

 

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.