Sukses

Para Pelari Peduli Laut Buat New York Menjadi Biru

Bersatu untuk meningkatkan kesadaran akan laut, para pelari dari berbagai komunitas ini mengubah New York menjadi biru.

Liputan6.com, Jakarta Bersatu untuk meningkatkan kesadaran akan laut, para pelari dari berbagai komunitas ini mengubah New York menjadi biru. Tidak hanya di jalanan saja, gedung-gedung tinggi juga disinari cahaya biru dalam kegiatan Run For The Oceans, yang diadakan pada Jumat, (9/6/2017).

Ternyata, mengubah New York menjadi biru bukanlah tanpa alasan. Inisiatif antara adidas, Parley, Runtastic, serta 550 pendukung dari segala kalangan ini, mengajak peserta untuk menginspirasi perubahan positif untuk memilik komitmen terhadap laut. Termasuk didalamnya pemegang rekor maraton Mary Keltany, pelari cepat Shaunae Miller, perenang Ian Thorpe, dan pelari maraton Neely Spence Gracey.

“Melalui inisiatif Run For The Oceans, kami telah menginspirasi para pelari di seluruh dunia untuk bergabung dan berlari untuk konservasi laut. Kami juga menunjukkan komitmen yang lebih jauh dengan berlari di seppanjang Kota New York, dan mengubahnya menjadi biru dalam World Oceans Day,” ungkap Andre Maestrini, Global General Manager, adidas Running.

Tidak hanya sekadar berlari, para peserta juga dapat mempelajari lebih jauh strategi dalam penanganan sampah plastik, yang menjadi musuh bagi laut. Mulai dari Avoiding atau menghindari, Intercepting atau mencegah, dan Redesigning atau merancang ulang yang disingkat menjadi AIR.

Kegiatan lari sepanjang 5 kilometer ini juga mengajak para peserta untuk merayakan laut, melalui seni mural, dinding janji interaktif yang menginspirasi para pelari untuk memiliki komitmen dengan laut, dan berbagai karya edukasi lainnya. Diharapkan juga gerakan yang sudah dilaksanakan di New York, dapat menginspirasi pelari di seluruh dunia untuk memiliki komitmen terhadap kelestarian laut yang berkelanjutan.

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.