Sukses

Ini Daftar Belanja Hidup Sehat yang Mudah untuk Ditemukan

Liputan6.com, Jakarta Hidup sehat memang membutuhkan berbagai perencanaan matang. Salah satunya adalah memilih berbagai bahan makanan yang sesuai dengan diet yang akan dijalani. Namun banyak orang yang merasa kebingungan ketika memilih bahan makanan tersebut.

Seperti yang dirilis oleh mydomaine.com, Rabu (24/5/2017), beberapa bahan makanan yang ada pada daftar ini dapat Anda langsung beli sesuai dengan kategorinya. Mulai dari bahan makanan yang mengandung protein, sayuran tanpa karbohidrat, hingga buah dengan lemak yang baik untuk tubuh.

Untuk protein sendiri, Anda dapat memilih daging sapi yang dikembangbiakkan secara alami, daging kalkun, ayam, telur ayam kampung, ikan tuna dan ikan salmon. Bayam, kubis, seledri, jamur, dan toge menjadi pilihan baik sebagai sayuran tanpa kandungan karbohidrat untuk hidup sehat.

Buah yang dapat Anda pilih ketika belanja untuk pola makan sehat adalah alpukat, karena mengandung lemak baik yang membantu tubuh jadi lebih sehat. Untuk tambahan lainnya, Anda dapat mengambil sambal tanpa tambahan pemanis, cuka apel dan mustard tanpa pemanis.

Tentunya bahan makanan yang tertera bisa diaplikasikan kapan saja ketika belanja ke supermarket atau pasar. Dengan begitu, tidak ada kesulitan lagi untuk Anda dalam menjalani hidup sehat bersama keluarga.

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.