Sukses

Solusi Toilet Desain Modern dan Berteknologi Canggih di Rumah

Kohler menghadirkan rangkaian toilet yang bisa menyiram sendiri, hemat air, dan berdesain modern

Liputan6.com, Jakarta Pilihan furnitur yang tepat menjadi salah satu cara membuat rumah bertema modern. Gaya modern ini dapat Anda hadirkan pada bagian rumah seperti kamar mandi. Sebab itu brand desain dan teknologi dapur serta kamar mandi Kohler, memperkenalkan rangkaian furnitur toilet terbaru bernama Kohler Modernlife.

Sesuai dengan namanya, rangkaian toilet ini membantu Anda mendapatkan nuansa modern di rumah. Selain desain yang modern, Kohler ModernLife juga menawarkan produk yang mampu membersihkan secara optimal sehingga meminimalkan usaha Anda saat membersihkan toilet. Setiap elemen dari peralatan toilet ini dipertimbangkan secara teliti untuk memberikan pengalaman yang menyenangkan dan tidak merepotkan.

"Kamar mandi adalah bagian paling intim dari sebuah rumah. Sebagai pusat perawatan dan kebersihan diri sehari-hari, kebersihan kamar mandi perlu ditingkatkan agar pemilik rumah dapat bersantai dan hidup sehat,” ujar Angel Yang, President Kitchen & Bath Asia Pacific Kohler Co dari rilis yang diterima Liputan6.com, Kamis (18/5/2017).

Rangkaian furnitur toilet Kohler ini dilengkapi dengan teknologi pembilasan yang mampu meminimalkan konsumsi penggunaan air siraman dari 4 liter menjadi hanya 2,6 liter. ModernLife juga mengusung tiga keunggulan yang membantu Anda menghadirkan nuansa modern di rumah di antaranya desain yang abadi, toilet bersih, dan penyiram tanpa disentuh.

Karakter abadi yang tidak berbatas waktu merupakan ciri khas Kohler. Desain yang memberikan efisiensi memberikan sentuhan elegan. Sementara fungsi kebersihan terlihat dari desain inovatif dari saluran tepi yang tak tampak pada bagian dalam toilet, sangat khas, dan mudah untuk dibersihkan, karena tidak ada tempat bersembunyi bagi kuman atau kotoran.

Terakhir, teknologi Kohler Touchless dirancang untuk memudahkan saat membersihkannya, hemat air, serta teknologi tanpa sentuh. Anda hanya perlu mendekatkan telapak tangan pada sensor yang tersedia untuk mengaktifkan proses penyiraman. Hal ini memberikan pengalaman canggih dan modern di rumah sekaligus melindungi dan mengurangi jumlah kuman pada tangan Anda.

Pada peluncuran rangkaian furnitur ini, Kohler juga membagikan tips desain dan teknologi dapur dan kamar mandi dari 12 arsitek ternama. Dua di antaranya yaitu Design Director Grahacipta, Hadiprana dan Alex Bayusaputro, Founder dan Managing Partner Genius Loci. Mereka berbagi pengetahuan dan keahliannya tentang desain rumah khususnya kamar mandi kepada para desainer dan arsitek muda.

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

Video Terkini