Sukses

Tumbuhkan Rasa Percaya Diri dengan Cara Berikut

Simak cara untuk menumbuhkan rasa percaya diri.

Liputan6.com, Jakarta Jika Anda termasuk kurang percaya diri, maka Anda harus memupuk dan menumbuhkan rasa percaya diri tersebut. Dilansir dari laman magforwomen.com, Selasa (11/4/2017), Berikut ini adalah 5 cara menumbuhkan rasa percaya diri Anda yang mungkin sempat hilang.

1. Temukan penyebabnya
Cari tahu apa yang menjadi penyebab Anda menjadi kehilangan rasa percaya diri. Dengan mengetahui penyebabnya, maka Anda akan lebih mudah berdamai.

2. Obati
Setelah mengetahui penyebab Anda menjadi kurang percaya diri, Anda dapat mengobati rasa minder dengan cara berdamai dengan penyebabnya. 

3. Memandang ke depan
Anda harus dapat maju terus menerus Anda tidak boleh berdiam diri hanya di satu tempat saja. Anda harus terus memandang jauh ke masa depan Anda. Ini akan memupuk rasa percaya diri Anda.

4. Berpikir positif
Anda dapat berpikir positif untuk mendapatkan energi yang positif pula. Pikiran yang positif dapat membuat Anda terus menerus lebih percaya diri dari sebelumnya.

5. Menghabiskan waktu dengan teman dan keluarga
Anda harus menghabiskan lebih banyak waktu dengan orang-orang yang Anda kasihi dan cintai. Dengan demikian, Anda akan menjadi lebih percaya diri. Mereka akan senantiasa mendukung Anda. 

 (Odilia Hana Santoso)

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

Video Terkini