Sukses

Jepang Travel Fair Kembali Digelar 3-5 Maret 2017

Japan National Tourism Organization (JNTO) kembali menggelar Jepang Travel Fair pada 3-5 Maret 2017.

Liputan6.com, Jakarta Japan National Tourism Organization (JNTO) kembali menggelar Jepang Travel Fair (JTF) pada 3-5 Maret 2017. Acara yang digelar untuk ke tujuh kalinya ini akan dilaksanakan di Mall Kota Kasablanka Jakarta mulai pukul 10.00 hingga 22.00 WIB.

Banyak penawaran menarik selama acara berlangsung, mulai dari tiket pesawat PP ke Jepang dengan harga spesial dari lima maskapai penerbangan (periode terbang hingga 31 Desember 2017), paket perjalanan menarik dengan JR Pass tiket theme park dari 20 agen perjalanan, undian tiket ke Jepang untuk semua pengunjung tiap harinya, hingga penawaran cashback dan program cicilan.

Tak hanya itu, selama acara berlangsung pengunjung juga akan dihibur dengan sejumlah pertunjukan menarik, seperti pertunjukan story telling, atraksi ninja dari Edo Wonderland Nikko Edomura, hingga bincang-bincang dengan narasumber blogger travel dan pameran foto traveling.

Bersamaan dengan digelarnya acara ini, Jepang akan memperkenalkan lima destinasi wisata pilihan baru di Jepang untuk wisatawan Indonesia. Ke lima destinasi tersebut antara lain, Kyushu (Fukuola, Kagoshima, Kumamooto, Miyazaki, Nagasaki, Oita, Saga), Okinawa, Setouchi (Ehime, Hiroshima, Kagawa, Okayama), Tohoku (Akita, Aomori, Fukushima, Iwate, Miyagi, Yamagata), dan Wakayama.

JTF sendiri merupakan acara rutin yang dilenggarakan dua kali dalam setahun. Didukung banyak agen travel, maskapai penerbangan, dan bank, JTF hadir untuk mengakomodasi dan mengajak wisatawan Indonesia untuk berlibur di tahun ini sambil menikmati pesona empat musim di Jepang.

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

Video Terkini