Sukses

Perlambat Munculnya Tanda Penuaan di Wajah dengan Cara Cerdas Ini

Ternyata Anda bisa memperlambat munculnya tanda-tanda penuaan di wajah, penasaran bagaimana caranya?

Liputan6.com, Jakarta Seiring bertambahnya usia, setiap orang dibebani dengan pengambilan keputusan yang semakin banyak, salah satunya adalah perawatan kulit wajah. Sadarkah Anda bahwa ada banyak faktor yang akan mempercepat munculnya tanda-tanda penuaan di wajah?

Seringnya kulit wajah terpapar sinar matahari, kurang tidur, atau pola makan yang tidak sehat menjadi faktor yang akan mempercepat munculnya tanda penuaan. Tanda-tanda penuaan yang dimaksud seperti kulit kusam, garis halus, dan, kerutan.

Sebab itu, Pond's sebagai salah satu label perawatan kecantikan yang selalu ingin memenuhi kebutuhan kaum wanita mempersembahkan Pond's Age Miracle dengan formula Retinol-C Complex. Formula ini diciptakan khusus untuk kondisi kulit wanita yang memiliki tingkat mobilitas tinggi.

"Retinol-C Complex dalam Pond's Age Miracle ini dapat bekerja dengan stabil, melepaskan kekuatan bahan aktif anti aging Retinol dalam lapisan kulit terus menerus selama 24 jam untuk memperkuat kulit wajah terhadap risiko penuaan kulit," papar Fiona Anjani Foebe, Head of Marketing Face Care PT Unilever Indonesia Tbk saat ditemui oleh tim Liputan6.com, Selasa (14/2/2017).

Selain beberapa faktor yang telah disebutkan sebelumnya, fakta dari beberapa penelitian yang pernah dilakukan menyebutkan saat menginjak usia 30 tahun, elastisitas kulit wajah memang berkurang sebanyak 0,5% setiap tahunnya.

"Dari banyak kasus yang pernah saya jumpai, masih banyak orang percaya bahwa proses penuaan baru akan terlihat saat menginjak usia 30 atau bahkan 40 tahun. Namun, sebenarnya menggunakan produk anti aging bisa digunakan sedini mungkin, yaitu sejak usia 25 tahun," papar Dr Eddy Karta SpKK.

Berdasarkan hasil riset, sampai saat ini masih banyak wanita yang mengandalkan produk perawatan kulit wajah dengan manfaat untuk mencerahkan kulit. Sedangkan dengan usia yang semakin matang, kulit justru membutuhkan perawatan yang tepat untuk mencerahkan wajah, akibat melambatnya regenerasi kulit.

"Perawatan kulit itu sebenarnya sifatnya investasi, Anda tidak akan melihat hasilnya seketika itu juga, namun dalam jangka panjang," papar Dr Eddy menutup wawancara.

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

Video Terkini