Sukses

Hindari 6 Kesalahan yang Masih Sering Dilakukan Saat Keramas

Ketika sedang keramas atau mencuci rambut sebaiknya hindari enam hal berikut agar rambut tampak lebih sehat dan berkilau.

Liputan6.com, Jakarta Mencuci rambut atau keramas harus dilakukan secara rutin agar rambut tetap sehat, tidak lepek, kusut dan kusam. Namun, kebanyakan orang terutama wanita masih sering melakukan kesalahan ketika keramas. Sehingga, menimbulkan masalah rambut seperti kering, rontok dan kusam.

Melansir dari laman Teenvogue, Senin (13/2/2017) ada 6 kesalahan yang seharusnya Anda hindari ketika keramas agar rambut tetap sehat, halus dan berkilau.

1. Terlalu sering mencuci rambut
Sebagian orang masih sering keramas setiap hari. Padahal mencuci rambut setiap hari justru akan membuat minyak pada rambut lebih banyak sehingga membuat rambut menjadi lepek. Cucilah rambut setiap tiga kali dalam seminggu agar tidak menghilangkan kelembapan alami rambut.

2. Keramas menggunakan air hangat
Mandi dan keramas menggunakan air hangat memang sangat menenangkan, namun suhu air yang tinggi justru dapat merusak setiap helaian rambut. Sebaiknya, keramaslah dengan menggunakan air bersuhu dingin untuk membantu mengunci kelembapan dan bermanfaat bagi rambut Anda dalam jangka panjang.

3. Terlalu keras menggosok kulit kepala
Penting bagi Anda memulai mencuci rambut dari mulai akar rambut di kulit kepala, karena rambut yang sehat dimulai dari kulit kepala yang sehat. Jangan gunakan kuku atau memijat kulit kepala terlalu keras. Mulailah memijat kulit kepala dengan gerakan memutar secara perlahan.

4. Sampo yang dipakai tidak tepat untuk jenis rambut Anda
Pastikan Anda menggunakan sampo yang sesuai dengan jenis rambut Anda, agar tidak menimbulkan masalah rambut seperti ketombe, rontok bahkan kusut. Gunakan shampo yang memiliki kandungan formula ringan sesuai kebutuhan rambut Anda. Carilah label 'hydrating' yang memiliki kelembapan di dalamnya sehingga dapat membuat rambut lebih mudah diatur.

5. Malas menggunakan kondisioner setelah keramas
Kebanyakan orang malas memakai kondisioner sehabis keramas, karena pemakaian kondisioner yang memakan waktu. Padahal, kondisioner dapat membuat rambut lebih halus serta mudah diatur. Anda bisa menggunakan kondisioner pada rambut sambil dipijat lembut, lalu tutup dengan shower cap selama lima menit sebelum dibilas hingga bersih.

6. Terlalu keras mengeringkan rambut
Jangan terlalu keras menggosok rambut saat sedang mengeringkan rambut dengan handuk. Hal ini akan membuat rambut menjadi mudah patah, rusak dan rontok. Selain itu, hindari mengeringkan rambut menggunakan hair dryer sehabis keramas, karena dapat membuat rambut menjadi cepat rusak.

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.