Sukses

Banyak CD yang Tak Terpakai Di Rumah? Buat Kreasi Karya Keren Ini

Kepingan CD yang rusak tentu tak berguna lagi digunakan dan hanya memenuhi lemari Anda. Kreasi ini bisa jadi inspirasi memanfaatkannya.

Liputan6.com, Jakarta Kepingan CD yang rusak tentu tidak berguna lagi untuk digunakan dan hanya akan memenuhi lemari Anda. Namun ada pilihan lainnya selain membuang CD tersebut, yaitu dengan membuat kreasi karya keren ini. Seperti yang dirilis oleh boredpanda.com, Jumat (27/1/2017), inilah beebrapa kara seni yang bisa Anda buat sendiri di rumah.

Seorang seniman yang berasal dari Australia, Sean Avery, memikirkan cara baru untuk memanfaatkan kepingan CD yang rusak. Akhirnya ia membuat berbagai karya patung dengan cara sederhana, yaitu menyusun kepingan CD dan menyatukannya memakai lem. Dengan cara ini, ia berhasil membuat berbagai karya yang berbentuk burung, anjing, hingga landak yang bisa meghiasi taman miliknya.

“Karya yang saya buat semuanya terbuat dari bahan daun ulang, mulai dari CD tua, hard drive komputer, dan bahan lainnya. Sehingga saya bisa menggolongkan karya ini sebagai karya yang ramah lingkungan,” ujar Sean.

Anjing

Burung

 

Berang-berang

 

Selain mudah digunakan dan tidak berbahaya, berbagai bahan daur ulang seperti kepingan CD ini bisa mewujudkan berbagai hal yang ingin Anda wujudkan dalam bentuk benda. Namun, ada beberapa kelemahan yang dihadapi seperti lamanya waktu pengerjaan, hingga kesulitan yang cukup menantang untuk mewujudkan hasil sempurna tanpa perencanaan yang tepat. Tapi jangan khawatir, dengan keterampilan yang Anda miliki bukan tidak mungkin untuk membuat karya indah ini ada di rumah.

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.