Sukses

Valentino Rossi Antusias Jelajah Labuan Bajo dan Pulau Komodo

Pakai singlet kasual, Valentino Rossi terlihat bersemangat menjelajahi Labuan Bajo dan Pulau Komodo lewat foto ini

Liputan6.com, Jakarta Kehadiran Valentino Rossi, sang penunggang 'kuda besi' MotoGP, di Indonesia ternyata tak sekadar seremonial saja. Terbukti, setelah menghadiri jumpa pers peluncuran motor baru tim Yamaha YZR M1, Rossi memilih menghabiskan waktu di Indonesia.

Ia bercerita punya rencana jalan-jalan ke Bali sebelum melaksanakan pengujian pertama sebelum MotoGP 2017 di Sirkuit Internasional Sepang, Malaysia. Ternyata, aktivitas pebalap terkenal ini tertangkap kamera saat mengunjungi Pulau Komodo, Nusa Tenggara Timur.

 

Pembalap Dari Italia😎😎😎

Foto kiriman Jimmie Flores (@floresjimmie) pada

Melalui akun instagram @floresjimmie, tampak Valentino Rossi sedang menikmati pemandangan indah dari puncak bukit kawasan Labuan Bajo. Dengan mengenakan singlet santai berwarna hijau, kacamata hitam, dan sepatu olahraga, Rossi bersemangat untuk menuntaskan perjalanannya. Bahkan dalam perjalanan ini Vale, sapaan akrab penggemarnya, tidak membawa kamera dan tidak mengunggah kegiatannya di media sosial.

 

The doctor in Dragon island😎😎😎

Foto kiriman Jimmie Flores (@floresjimmie) pada

Berbeda dengan rekan satu timnya Maveric Vinales yang harus melakukan uji coba di Sentul International Circuit, perjalanan Vale terus berlanjut ke Pulau Komodo. Ia tampak mendengarkan penjelasan pemandu selama menjelajahi Taman Nasional Pulau Komodo. Vale juga berbincang dengan beberapa orang yang ada dalam foto tersebut.

 

😎😎😎

Foto kiriman Jimmie Flores (@floresjimmie) pada

Sang pemilik instagram @floresjimmie ternyata juga mendapatkan oleh-oleh langka dari Valentino Rossi. Bintang lapangan dengan nomor motor 46 ini tidak segan memberikan tanda tangannya. Sebelumnya, kawasan Labuan Bajo dan Pulau Komodo juga pernah disinggahi oleh Jorge Lorenzo, pebalap MotoGP yang kini ada di tim Ducati, pada tahun 2016.

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.