Sukses

Tren Warna Rambut 2017: Blorange, Berani Coba?

Saatnya mengubah penampilan Anda dengan mencoba tren warna rambut terbaru yaitu Blorange, sentuhan warna oranye yang segar.

Liputan6.com, Jakarta Rambut merupakan mahkota bagi setiap wanita, oleh karena itu banyak wanita yang selalu merawat kesehatan rambutnya agar tetap tampil prima. Selain mengubah potongan rambut, tentunya Anda pernah mencoba mewarnai rambut Anda agar tampilan lebih segar.

Bagi Anda yang suka gonta-ganti warna rambut, mungkin pernah mencoba tren warna rambut di tahun 2016 lalu, yaitu rose gold. Warna pink keemasan memang terlihat sangat menyegarkan sekaligus membuat tampilan terlihat keren. Sehingga banyak yang menggunakan warna ini pada rambut mereka, termasuk para selebritas dunia.

Nah, di tahun 2017 ini, muncul tren warna rambut baru yang bisa Anda coba yaitu blorange (blood orange) atau bisa juga disebut dengan istilah Sunset Blonde. Sekilas warna "blorange" ini mirip dengan rose gold, namun dengan sedikit sentuhan rona peach.

Awalnya tren warna rambut ini muncul dari seorang penata rambut dan pendiri salon Bleach London, Alex Brownsell. Alex pertama kali bereksperimen dengan warna ini untuk seorang kliennya yang juga model ternama Georgia May Jagger. Seperti yang dikutip dari laman byrdie.com, Kamis (26/01/2017) Alex memberikan sentuhan warna oranye pada warna rambut Georgia yang berwarna rose gold.

Warna rambut Blood Orange (Foto: Instagram/@georgiamayjagger)

Sama seperti warna rambut lainnya, pirang, platinum dan rose gold, jenis warna rambut blorange ini akan cepat memudar. Jadi, untuk mencegahnya dan membuat warnanya tetap awet, gunakan shampo khusus untuk rambut berwarna atau merawatnya dengan masker rambut alami.

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.