Sukses

Makin Cantik dengan 5 Tren Lipstik 2017

Wajib coba! 5 tren lipstik 2017 yang bikin membuat Anda makin cantik, sehat, dan segar

Liputan6.com, Jakarta Tahun baru menjadi momen yang pas untuk menyegarkan kembali semangat dan tampilan Anda. Misalnya sesederhana mengubah warna bibir dengan lipstik membuat Anda menjadi sosok yang baru

Bahkan, jika Anda sedang malas atau tak sempat berdandan, putting on a bold lipstick is one of the easiest ways to change up your makeup look. Lalu, warna-warna apa saja yang akan menjadi tren tahun ini?

1. Colourful Lips
Tidak hanya terpaut pada satu warna lipstik saja seperti fuchsia, oranye, dan pink elektrik, di tahun 2017 Anda semakin bebas berekspresi, terutama untuk Anda yang aktif dan ingin tampil beda.

Jika selanjutnya Anda bosan dengan satu warna saja, mengapa tidak memadukan dua warna favorit sekaligus? Nyatanya, ombre lips atau bibir dengan gradasi warna, masih akan menghiasi tren tahun depan.

Selain membuat Anda terlihat segar seketika, memadukan warna dengan cara ini juga dapat membuat tampilan bibir terlihat natural serta lebih berdimensi. Caranya mudah, sapukan warna yang lebih gelap terlebih dahulu, lalu aplikasikan warna yang lebih muda atau terang hanya di bagian tengah bibir saja. Baurkan dengan kuas untuk mendapatkan efek gradasi yang diinginkan.

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 2 halaman

Tren Lipstik 2017

2. Be as bold as your lipstick
Selain nuansa warna cerah atau dengan teknik ombré, tampilan bold di bibir dengan nuansa gelap juga masih menjadi tren yang dapat Anda aplikasikan dalam menyempurnakan penampilan. Warna-warna seperti biru, ungu, plum, dan hitam masih menjadi warna yang banyak dipilih untuk acara malam.

Selanjutnya, Anda dapat memilih dengan riasan natural agar bibir menjadi fokus utama atau lebih mengintensifkan warnanya dengan riasan cat eyes liner hingga smokey eyes untuk penampilan spesial Anda.

3. Klasik Merah
Yes, you’ll never go wrong with red lips. Anda tak perlu ragu untuk memadukan lipstik merah dengan beragam gaya busana mulai dari kasual, trendi hingga elegan. Ingin terlihat lebih keren? Coba saja menggunakan nuansa warna merah gelap, seperti merah kecoklatan, merah keunguan atau mungkin, dengan teknik two tone lips.

Berbeda dengan ombré lips yang membentuk gradasi, two tone lips justru memisahkan warna yang berbeda di bibir Anda, seperti misalnya, warna merah cabai di bibir atas dan merah burgundy di bibir bawah. Permainan warna ini akan membuat tampilan Anda lebih fun!

4. Chocolate Glitter Lips
Jika bibir merah bertaburan glitter menjadi tren menjelang pergantian tahun, maka di tahun yang baru ini, warnanya berevolusi menjadi kecokelatan untuk tampilan yang eyecatching dan dramatis. Padukan tampilan bibir ini dengan riasan smokey eyes untuk mendapatkan kesan memukau serta elegan.

5. The power of the Nude Lip
Meski warna bold banyak bermunculan, lipstik dengan warna nude tak kalah menjadi warna favorit di tahun 2017. Tampilan sederhana dengan warna natural, seperti coklat muda atau pink, tidak hanya membuat wajah terlihat segar, namun juga pas untuk riasan sehari-hari.

Agar tidak terlihat pucat, pilih satu warna lebih gelap untuk Anda yang memiliki tone kulit terang, sementara itu, pilih nuansa warna lebih muda untuk Anda yang berkulit tan sampai gelap.

Terakhir, padukan dengan riasan mata ber-glitter atau tampilan ‘polos’ dengan teknik strobing agar wajah terlihat segar, sehat, dan bercahaya.

Aplikasi lipstik di  MakeupPlus

Jika Anda belum yakin memilih warna lipstik apa yang paling sesuai dengan tampilan Anda, coba saja setiap warna tadi dengan aplikasi pintar MakeupPlus. Tinggal klik foto, pilih warnanya, dan Anda siap beraksi!

Daisy Kwee

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

Video Terkini