Sukses

Ingin Hidup Tanpa Penyesalan? Ingat 7 Nasihat Hidup Ini

Penyesalan memang menjadi ketakutan setiap orang yang hidup di dunia ini, karena datangnya selalu belakangan.

Liputan6.com, Jakarta Penyesalan memang menjadi ketakutan setiap orang yang hidup di dunia ini, karena datangnya selalu belakangan. Untuk menghindari penyesalan dalam hidup, usahakan Anda bisa mengingat tujuh nasihat hidup ini, seperti yang dirilis dari lifehack.org, Selasa (27/12/2016).

Jangan pernah keluar rumah tanpa ungkapan sayang
Hal ini tidak sulit dilakukan bila Anda menginginkannya. Ungkapan sayang akan menjadi salam yang sangat indah bagi orang-orang terdekat dan akan diingat selalu hingga akhir hayat.

Jangan pernah cintai orang demi balasan
Cintailah orang-orang di sekitar Anda dengan ketulusan dan berikan maaf kepada mereka yang pernah berbuat salah pada Anda. Itu karena ketulusan merupakan perwujudan dari hati yang murni dan ikhlas.

Lakukan apa pun untuk bahagia
Jangan ragu untuk lakukan apa pun, menari, menyanyi hingga melakukan hal-hal gila yang bisa membuat bahagia. Karena tidak semua kebahagiaan dapat dicari di luar, tapi harus Anda sendiri yang berani melakukannya. Jangan sampai Anda merasakan penyesalan yang dalam, karena tidak bahagia menjalani kehidupan.

Peduli dengan orang lain
Pedulilah dengan orang lain, jangan mengunci diri Anda untuk acuh terhadap orang-orang yang ada di sekitar. Karena ketika peduli dengan orang lain, Anda akan kembali mendapatkan hal baik dengan cara yang tidak disangka-sangka.

Jadilah seorang dermawan
Mereka yang telah terbantu dengan kedermawanan, tidak akan melupakan kebaikan Anda selama hidup. Dengan cara ini, Anda akan merasa dihargai dan akan memberikan lebih pada orang lain.

Kejar mimpi yang diinginkan
Hidup butuh sebuah mimpi yang harus dikejar, jangan ragu untuk menggapai cita-cita karena dari sanalah Anda mampu menjalani kehidupan ini. Jangan malu dengan impian Anda, karena hanya diri sendiri yang tahu bagaimana ia bisa bahagia.

Berani dan tegas dalam menentukan pilihan
Keluarlah dari zona nyaman, beranilah menentukan pilihan. Karena pilihan-pilihan di luar zona nyaman Anda akan membawa keajaiban dan kebahagiaan yang lebih, sehingga tidak perlu merasakan penyesalan di akhir kehidupan.

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.