Sukses

8 Hal yang Harus Anda Cek Sendiri Sebelum Membeli Rumah

Meski sudah mengajak ahli bangunan, Anda tetap harus memeriksa sendiri delapan hal ini saat beli rumah, apa saja?

Liputan6.com, Jakarta Beli rumah adalah impian semua orang. Maka dalam prosesnya Anda dan pasangan harus terlibat dan terjun langsung untuk mengeceknya.

Sebab Anda akan berinvestasi uang serta masa depan di rumah yang akan ditempati. Bisa saja Anda mengajak ahli bangunan yang berpengalaman untuk mengecek kondisi bangunan, namun tetap saja dibutuhkan instruksi dari sang pemilik rumah kelak.

Meski sudah membawa ahli bangunan, delapan hal ini perlu Anda lakukan sendiri sebelum beli rumah seperti melansir dari lifehack.org, Jumat (16/12/2016);

1. Lantai
Apalagi jika lantai terbuat dari kayu yang mempunyai berbagai macam jenis. Seperti solid yang terbuat dari kayu asli atau serbuk kayu olahan. Begitu juga dengan jenis keramik, cari tahu kekurangan dan kelebihan agar tidak menyusahkan saat perawatan nantinya.

2. Dinding
Meneliti dinding memang sedikit tricky, maka Anda harus menaruh pengawasan ekstra. Apalagi jika menemukan tambalan pada dinding. Anda harus bertanya mengapa dinding bisa ditambal pada penghuni atau penjual. Anda tak ingin menyesal di kemudian hari, kan?

3. Isolasi dan AC
AC sudah menjadi kebutuhan setiap rumah di iklim tropis. Pastikan Anda mengecek penempatan blower AC. Apalagi jika rumah bertingkat, pastikan memiliki AC terpisah untuk lantai atas dan bawah.

4. Jendela
Pastikan semua jendela bisa tertutup dan terbuka, serta kunci yang masih berfungsi baik. Sebaiknya jendela sudah memiliki panel ganda, meski pada beberapa rumah tua masih memakai jendela panel tunggal.

5. Sistem Saluran Air
Pengecekan sistem saluran air bisa dimulai dari lantai di sekitar toilet. Jika saat menyiram kloset terdapat rembesan air, bisa jadi itu peringatan awal. Jika hal itu terjadi, Anda bisa memanggil tukang pipa sebelum kebocoran menjadi lebih besar.

6. Tangga
Tangga merupakan bangunan permanen yang sulit untuk diubah. Namun jangan sampai lupa mengecek secara detail dan memastikan masih berfungsi baik. Sebab jika Anda baru menyadari ada masalah setelah membeli rumah, akan lebih banyak waktu dan biaya yang akan dikeluarkan.

7. Tata Letak
Tidak butuh lulusan desain interior untuk memastikan tata letak rumah sudah pada fungsinya. Sebatas bisakah Anda membuka kulkas tanpa menabrak mesin pencuci piring? Atau bisakah membuka pintu kamar mandi tanpa terbentuk lemari?

8. Eksterior
Terakhir, jangan lupa untuk memeriksa atap dari merek yang digunakan sampai jenisnya. Lebih baik jika atap yang digunakan bersertifikat atau tidak memiliki masalah untuk lima tahun ke depan.

Ini hanya delapan dari banyak pertimbangan bagi para pembeli rumah. Semuanya harus diperiksa dengan teliti sebab Anda akan mengeluarkan banyak uang bahkan akan mencicil hingga puluhan tahun ke depan.

(M. Andreas)

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.