Sukses

Menikmati Masakan Asli Betawi di Kedai Bergaya Jadul

Ingin menikmati menu masakan asli Betawi? Yuk kunjungi kedai yang satu ini.

Liputan6.com, Jakarta Betawi adalah suku asli Jakarta, tetapi bisa dibilang rumah makan yang menyajikan menu khas Betawi tidak sebanyak rumah makan Padang. Tapi, jangan putus asa dulu. Good Indonesian Food (GIF) punya satu rekomendasi rumah makan Betawi yang wajib Anda kunjungi, namanya Rumah Baba. Sempat berlokasi di Senopati, kini restoran yang didirikan oleh Ali Reza ini dapat Anda temui di daerah Cipete.

Dari luar, bentuk rumah makannya menyerupai rumah khas Betawi berwarna hijau. Di jendelanya terdapat berbagai tulisan berisi menu yang disajikan. Saat melangkah masuk, Anda akan disambut oleh pelayan berpakaian abang dan none Betawi. Sang pemilik sendiri sejak kecil kerap disuguhi masakan Betawi oleh kedua orangtuanya, yang memang asli Betawi. Masakan ala rumahan tersebut pun akhirnya menjadi bagian dari menu yang bisa Anda nikmati di Rumah Baba.

Bagian dalam restoran pun dijamin bisa jadi spot menarik untuk berfoto. Selain kursi-kursi kayu bulat khas Betawi, hiasan poster film lama digantung di dindingnya. Bahkan, di salah satu sudut ruangan terdapat papan kayu berisi merek-merek rokok dari berbagai daerah yang mungkin banyak di antaranya belum pernah Anda dengar.

Menu yang disajikan Rumah Baba memang khas Betawi, seperti kerak telor, nasi uduk, nasi kuning, soto betawi, pecak gurame, bir pletok, dan masih banyak lagi. Pilihan saya untuk mengisi perut siang itu jatuh kepada lontong sayur, salah satu menu makanan favorit di sini. 

Saat dihidangkan, porsinya cukup besar. Lontong sayurnya dihidangkan dengan teman sayur labu siam, tahu bacem, dan telur bacem. Tidak ketinggalan, taburan bawang goreng dan kerupuk. Kuah lontong sayur Rumah Baba terasa begitu gurih. Lontongnya pun lembut saat digigit, begitu juga tahu bacemnya yang terasa manis di lidah. Untuk Anda yang suka pedas, bisa menambahkan sambal sesuai selera.

Rumah Baba jelas salah satu rumah makan yang direkomendasikan untuk Anda yang ingin mencicipi masakan khas Betawi. Tidak hanya rasa, suasananya pun dijamin membuat Anda bernostalgia akan suasana Betawi di era 1970-an.

Temukan restoran Indonesia lainnya yang patut Anda kunjungi di Good Indonesian Food

Jl. Cipete Raya No.7A,
Fatmawati, Jakarta
T: (021) 769 9205
Buka Senin-Minggu, pukul 11.00-22.00 WIB
Rp60.000/US$4,5 per orang

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

Video Terkini