Sukses

6 Lokasi Syuting Serial Televisi Ini Dapat Anda Kunjungi

Tempat-tempat lokasi syuting serial televisi berikut ini dapat Anda kunjungi, penasaran?

Liputan6.com, Jakarta Apakah Anda seorang pecandu serial televisi? Apakah Anda terpikir untuk traveling mengunjungi tempat yang menjadi lokasi syuting di serial televisi favorit Anda? Jika Anda menjawab ya, maka Anda harus mulai membuat daftar tempat-tempat tersebut saat traveling nanti.

Tempat yang menjadi latar dari setiap serial akan semakin memperkuat cerita yang diangkat. Tempat-tempat seperti jalanan, cafe, hingga rumah yang ada di serial televisi mungkin akan membuat Anda penasaran. Bagaimana sesungguhnya rupa dari lokasi syuting serial televisi favorit Anda? Dilansir dari theactivetimes.com, pada Jumat (28/10/2016), inilah lokasi dari serial televisi yang dapat Anda kunjungi saat traveling.

1. Game of Thrones: Kings Road dan the Hauted Forestfoto: theactivetimes

Game of Thrones banyak mengambil latar di Irlandia Utara sebagai lokasi syuting. Latar belakang seperti pemandangan pegunungan dan hutan adalah menjadi tempat utama dari serial televisi ini. Bila Anda ingin ke sini Anda dapat mengunjungi Tollymore Forest Park di County Down, yang dikenal sebagai Haunted Forest di serial Game of Thrones. Anda juga harus mengunjungi tempat di mana Arya menyamar sebagai anak laki-laki, agar tidak tertangkap yaitu daerah Kingsroad atau Pollnagollum Cave

2. Breaking Bad: The Whites’ Housefoto: theactivetimes

Di serial televisi ini seorang guru kimia ternyata adalah seorang pengedar narkoba, tinggal di sebuah rumah di Alberquerque, New Mexico. Rumah merupakan bagian yang sangat penting dari Breaking Bad karena banyak adegan yang terjadi di rumah. Bila Anda ingin mengunjungi rumah ini, Anda dapat mengunjunginya di 3828 Piermont Drive, Albuquerque, New Mexico 87112 saat kebetulan traveling ke sini.

3. American Horror Story: Miss Robichaux’s Academy

foto: theactivetimes

Penggemar dari American Horror Story pasti tahu, bahwa rumah ini digunakan sebagai akademi untuk para penyihir muda. Mereka akan terdaftar setelah kekuatan mereka telah ditemukan. Namun, dalam kehidupan nyata tempat itu sebenarnya adalah Buckner Mansion. Tempat ini terletak di Garden District of New Orleans, 1410 Jackson Ave.

4. Sex and the City: Magnolia Bakeryfoto: theactivetimes

Anda dapat mengunjungi lokasi di mana Carrie memberi tahu Miranda tentang orang yang disukainya, ketika sedang makan cupcakes lezat di toko roti. Dikatakan bahwa serial Sex and the City memberi kontribusi besar terhadap keberhasilan dari toko roti ini. Tempat ini terletak di 401 Bleecker St di New York City.

5. House of Cards: The Baltimore Museum of Art

foto: theactivetimes

Meskipun serial dari Netflix ini diceritakan di Washington DC, sebagian besar adegan sebenarnya diambil di Baltimore. Pada season satu, penggemar mungkin ingat beberapa pertemuan yang terjadi antara Zoe dan Frank. Adegan ini mengambil set di Baltimore Museum of Art dan Galeri Seni Walters.

6. The Walking Dead: Woodburyfoto: theactivetimes

Penggemar dari The Walking Dead, Anda akan bersemangat untuk mengetahui bahwa Anda benar-benar dapat berjalan di kota yang terdapat pada serial televisi ini. Di season 3, banyak episode yang mengambil latar di banyak jalan di Senoia, Georgia. Bila kebetulan Anda traveling ke Atlanta, Anda juga Anda dapat mengunjungi rumah sakit dalam serial televisi ini. Dalam kehidupan nyata bangunan ini merupakan bangunan komersial yang biasa digunakan untuk membuat film atau serial televisi. Lokasinya terletak di Bolton Road di Atlanta, Georgia.

(Achmad Rully P)

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

Video Terkini