Sukses

Sontek Gaya Kekinian Kaum Urban dari Jakarta Fashion Week 2017

Temukan inspirasi gaya urban dalam rancangan para desainer yang tergabung dalam Indonesia Fashion Forward untuk Jakarta Fashion Week 2017

Liputan6.com, Jakarta Masyarakat urban dan mode hampir tak dapat dipisahkan. Gaya berpakaian yang modern dan edgy pun menjadi ciri khas kaum urban.

Jakarta Fashion Week 2017 dapat menjadi inspirasi gaya berpakaian kaum urban. Potongan pakaian kekinian dengan aksen cut out, ruffle, drapery, ataupun layer menambah nilai dari desain.

Gaya urban tercerminkan dalam koleksi desainer-desainer berbakat yang tergabung dalam Indonesia Fashion Forward. Peggy Hartanto memilih siluet longgar khas urban, ada juga dress berpotongan A line, crop top dipadukan high waist skirt. 

Koleksi Peggy Hartanto di fashion show Indonesia Fashion Forward untuk Jakarta Fashion Week.

Warna-warna putih dikombinasikan dengan hitam, mustard, abu-abu, dan biru. Termasuk one shoulder long dress bersiluet mermaid yang cantik.Koleksi Peggy Hartanto di fashion show Indonesia Fashion Forward untuk Jakarta Fashion Week.

Warna monokrom menjadi napas Major Minor untuk koleksi 'Maha' Spring Summer 2017. Berbagai potongan asimetris, long dress, vest panjang, dan celana palazzo dengan aksen pleats, semua dalam warna hitam dan putih.

Koleksi Major Minor di fashion show Indonesia Fashion Forward untuk Jakarta Fashion Week.

Lain lagi dengan Sean x Sheila yang mencoba nuansa oriental pada koleksinya. Seperti terlihat pada embroidery bunga, burung, kupu-kupu, dan teratai. Ada pula siluet kimono, jaket hoodie, pipe pants, kulot, mini dress, dan outer dengan kerah cheongsam. 

Koleksi Sean & Sheila di fashion show Indonesia Fashion Forward untuk Jakarta Fashion Week.

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

Video Terkini