Sukses

Waspada Risiko Penyakit Ini Jika Tidur Siang Terlalu Lama

Tidur siang memang menyehatkan, tetapi ada kalanya kegiatan ini dapat membahayakan tubuh.

Liputan6.com, Jakarta Tidur siang memang dikenal manfaatnya untuk kesehatan. Selain bisa menghilangkan kantuk sehingga tubuh terasa lebih segar, tidur siang juga membuat kinerja lebih produktif serta kondisi emosi dan mental lebih stabil.

Namun di balik segala manfaat itu, tidur siang juga menyimpan bahaya. Tidur siang pun tidak sesehat itu, terutama jika Anda melakukannya terlalu lama. Tidur siang justru akan merusak kesehatan Anda.

Kesimpulan tersebut didapat dari sebuah studi dari Dr Tomohide Yamada. Ia menelusuri data dari 300.000 orang di seluruh dunia.

Dari hasil analisis didapatkan bahwa orang yang tidur siang lebih dari 40 menit mengalami peningkatan risiko penyakit metabolisme yang signifikan. Akibatnya, kondisi kesehatan pun menurun, mereka lebih berisiko terkena penyakit seperti darah tinggi, kolesterol tinggi, gula darah tinggi, dan kelebihan lemak sekitar perut.

Bahkan, mereka menemukan tidur siang 90 menit akan meningkatkan 50 persen risiko diabetes. Terdengar menyeramkan, bukan? Namun Anda tidak perlu khawatir. Jika dilakukan tidak berlebihan, tidur siang justru akan memberikan manfaat.

Dilansir dari laman Metro, Rabu (22/6/2016), tidur siang selama 20-30 menit tidak akan berbahaya. Namun sebenarnya jika Anda terlalu kurang tidur pada malam sebelumnya, mungkin bisa saja Anda bisa tidur siang lebih lama.

Peneliti menyarankan supaya Anda selalu menghitung waktu tidur Anda. Jika dirasa kurang dari kebutuhan tidur sehari-hari, maka Anda bisa mencukupinya dengan tidur siang.

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

Video Terkini