Sukses

Berikut Kebiasaan Ngabuburit Khas Orang Indonesia

Kebiasaan ngabuburit berikut ini, menjadi ciri khas orang Indonesia saat menunggu beduk berbuka puasa berkumandang.

Liputan6.com, Jakarta Ngabuburit atau kegiatan yang dilakukan untuk mengisi waktu sambil menunggu beduk buka puasa berkumandang. Pada bulan Ramadan, kegiatan ngabuburit terasa lebih seru bila dilakukan bersama-sama keluarga atau kerabat. Biasanya, berbagai kegiatan yang dilakukan dipilih untuk melupakan rasa lapar dan haus. 

Kegiatan ngabuburit zaman sekarang, berbeda dengan yang dilakukan pada zaman dulu. Waktu ngabuburit biasa diisi dengan aktivitas religius seperti tadarus Al Quran di Masjid. Namun kini, kebiasaan tersebut sudah mulai bergeser. Banyak yang lebih memilih saling bersilaturahmi, sambil menunggu waktu buka puasa.

Apa saja kebiasaan yang dilakukan orang Indonesia selama ngabuburit? Berikut beberapa kegiatan yang berhasil dirangkum oleh Liputan6.com.  

1. Berburu takjil

Tak hanya sekedar memenuhi kebutuhan berbuka, pasalnya, banyak jajanan dan makanan yang hanya dijual di bulan puasa. Menu seperti biji salak, kolak dan timun suri akan sangat jarang ditemukan selain di bulan ini.

Selain itu, banyak juga komunitas yang melakukan kegiatan ngabuburit dengan berbagi takjil gratis. Anda juga dapat melakukan kegiatan ini bersama teman-teman.

2. Nongkrong

Muda-mudi zaman sekarang lebih senang menghabiskan waktu ngabuburit di jalan sembari nongkrong. Area yang mereka pilih biasanya di sekitar taman atau alun-alun kota. Menjelang waktu buka puasa, biasanya banyak kendaraan yang berhenti di pinggir jalan, dan pemiliknya mencari tempat untuk bersantai sambil menunggu.

3. Mendengarkan Sandiwara Radio

Beberapa stasiun radio swasta biasanya memiliki program sandiwara Ramadan yang mengisahkan beragam kisah remaja. Alur cerita yang dibuat bersambung membuat para pendengarnya penasaran dan ketagihan setiap sore. Biasanya drama radio disiarkan 30 menit sebelum jam berbuka puasa.

4. Mengadakan acara buka bersama

Ketika masuk bulan Ramadan, biasanya jadwal akan dipenuhi dengan janji buka puasa bersama. Bisa dengan keluarga, teman-teman, bahkan sambil mengadakan reuni sekolah. Acara ini diadakan dengan tujuan mempererat tali silaturrahim. Beberapa masjid juga rutin mengadakan acara buka bersama dengan yayasan yatim piatu atau pesantren. 

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

Video Terkini