Sukses

Kap Lampu Unik Karya 2 Seniman ini Siap Menerangi Kamar Anda

Dua orang seniman membuat kap lampu unik berbentuk seorang wanita dari kertas.

Liputan6.com, Jakarta Sophie Mouton Perrat dan Frederic Guibrunet telah berusaha mengkombinasikan tata cahaya dengan kerajinan kertas untuk menghasilkan karya seni yang unik selama 10 tahun. Dilansir dari mymodernmet.com, Rabu (11/5/2016), mereka menggunakan jenis kertas bernama Papier a etres dan teknik mache, sebuah teknik yang menjadikan kertas ini bubur, yang kemudian dibentuk menjadi sebuah bentuk wanita bergaun yang elegan. Gaun dari patung wanita ini berfungsi sebagai kap lampu berwarna putih.

Kap lampu ini telah ditampilkan dalam pameran lokal Paris Opera House. Mouton dan Frederic membuat kap lampu unik dengan fokus yang berbeda. Konsentrasi Mouton adalah pada karakter bentuk wanita, seperti bentuk wajah, rambut, pakaian, dan pose. Sedangkan konsentrasi Frederic lebih kepada masalah teknis dan tata pencahayaan.

Cahaya dari Kertas Ini Sekarang dapat Menerangi Kamar Anda. Sumber : mymodernmet.com

Cahaya dari Kertas Ini Sekarang dapat Menerangi Kamar Anda. Sumber : mymodernmet.com

Cahaya dari Kertas Ini Sekarang dapat Menerangi Kamar Anda. Sumber : mymodernmet.com

Kolaborasi dua seniman ini berhasil dengan baik. Mouton dan Frederic berhasil membuktikan bahwa seni dan teknologi dapat menjadi sebuah karya yang indah. Ketika kap lampu ini tidak dinyalakan, maka detail keindahan yang dibuat Mouton akan terlihat jelas. Sedangkan ketika lampu dinyalakan dalam gelap, cahaya dari patung lampu ini akan menerangi ruangan Anda dengan nuansa yang menarik.

Cahaya dari Kertas Ini Sekarang dapat Menerangi Kamar Anda. Sumber : mymodernmet.com

Cahaya dari Kertas Ini Sekarang dapat Menerangi Kamar Anda. Sumber : mymodernmet.com

 

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

Video Terkini