Sukses

Akibat Macet, Pengendara Motor Ini Berjoget di Jalan

Bosan menghadapi kemacetan, seorang pengendara motor tertangkap kamera sedang berjoget di jalanan.

Liputan6.com, Jakarta Salah satu masalah utama yang dialami kota besar, seperti Jakarta adalah kemacetan lalu lintas. Rasanya tiada hari tanpa macet, khususnya mobil dan motor saling memperebutkan jalan.

Khusus bagi Anda menggunakan sepeda motor untuk beraktivitas, rasa lelah dan bosan tak bisa dipungkiri. Beragam cara bisa dilakukan untuk atasi rasa bosan, beberapa di antaranya, seperti mendengarkan musik, khususnya lagu dengan melodi up-beat.

Mendengarkan musik memiliki banyak manfaat, seperti menjaga detak jantung, menjaga otak tetap sehat, serta membuat bahagia dan menghalau depresi. Efek dari mendengarkan musik tersebut, juga bisa membuat tubuh Anda ikut bergoyang yang bisa atasi kebosanan saat di tengah kemacetan.

Seperti dilansir dari Damnbored.tv pada Kamis (27/4/2016), sebuah video yang diunggah memperlihatkan bagaimana seorang pengendara motor tiba-tiba berjoget. Tanpa disadari, aksi pengendara motor yang berjoget tersebut direkam oleh pengendara mobil di belakangnya.

Pengendara motor yang tidak diketahui identitasnya tersebut diduga sedang bosan akan kemacetan, sehingga sambil mendengarkan musik. Mungkin karena musik yang didengarnya tersebut, pengendara motor menggerakkan tubuhnya dan berjoget.

Aksinya tersebut berhasil jadi hiburan tersendiri bagi pengendara lainnya yang juga terjebak pada kemacetan lalu lintas. Berikut ini video selengkapnya.

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.