Sukses

Ruang Kerja Dinamis Tingkatkan Produktivitas Generasi Milenial

Tren generasi milenial yang mulai enggan kerja di kantor dilihat sebagai peluang bisnis dengan menghadirkan ruang kerja yang dinamis.

Liputan6.com, Jakarta Salah satu tren yang berkembang di generasi milenial tak lagi bekerja di kantor resmi seperti pada umum. Mereka lebih memilih kafe atau ruang publik untuk melakukan aktivitas pekerjaan sehari-hari. Salah satu faktor yang menyebabkannya adalah suasana berbeda.

Sebagian besar, pekerja di generasi milenial merasa kurang produktif dalam menghasilkan ide-ide untuk kreatif jika hanya berada di suasana kantor yang tidak kondusif. Hal tersebut ternyata dimanfaatkan sebagai peluang oleh Kedasi yang menyediakan ruang kerja dan pendidikan dengan memberi suasana berbeda dari bekerja.

KEDASI tawarkan ruang kerja yang dinamis untuk tingkatkan produktivitas generasi milenial

Seperti dilansir dari rilis pada Senin (11/4/2016), Kedasi lahir dari pemikiran bahwa ide cemerlang, inovasi baru, dan penemuan revolusional datang dari lingkungan dan komunitas yang dinamis. Bagi para figur kreatif, seperti desainer, penulis, konsultan, freelancer, pengusaha start-up, film-maker, bahkan sampai mahasiswa, kreativitas sangat dibutuhkan agar bisnis mereka tetap berjalan.

Kedasi menawarkan ruang kerja dengan harga terjangkau dan atmosfer nyaman sehingga menciptakan kultur yang memungkinkan terjadinya pertukaran ide-ide kreatif dan brilian. Tak hanya mereka yang baru ingin atau sedang memulai usaha saja, para pemilik perusahaan mapan pun membutuhkan penyegaran suasana kepada pegawainya untuk meningkatkan produktivitas. 

KEDASI tawarkan ruang kerja yang dinamis untuk tingkatkan produktivitas generasi milenial

Area Kedasi terdiri dari 1 dedicated space besar dengan 18 kursi dan meja, 1 dedicated space kecil dengan 8 kursi dan meja dan 2 private office bagi Anda yang ingin ruang privasi dalam bekerja. Selain itu, jika Anda hendak mengadakan rapat, Kedasi pun menyediakan sebuah ruang meeting dengan fasilitas pendukung seperti fiber-optic Wi-Fi, layanan printing dokumen, pelayanan gratis kopi dan teh, hingga loker personal.

Jika Anda tertarik, tarif Kedasi yang berlokasi di kawasan Slipi, Jakarta Barat ini berkisar antara Rp 900 ribu- 1,2 juta per bulan untuk ruang kerja. Sedangkan untuk private room, Kedasi menawarkan harga mulai dari Rp 6 juta-10 juta per ruangan dan per bulan.

 

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.