Sukses

Sumatera Barat: Tak Cuma Kulinernya yang Lezat, Alamnya pun Elok

Pesona keindahan alam Sumatera Barat (Sumbar) pasti bakal memukau siapa saja yang pernah berkunjung ke tempat ini.

Liputan6.com, Jakarta Pesona keindahan alam Sumatera Barat (Sumbar) pasti bakal memukau siapa saja yang pernah berkunjung ke tempat asal-usul Malin Kundang ini. Tak terkecuali saya yang baru pertama kali datang ke ranah Minang ini.

Selama tiga hari ini di tempat ini, Padang Panjang, Bukittinggi, Batusangkar, Payakumbuh, Matur, Agam, dan Padang Pariaman adalah kota-kota yang menjadi tujuan singgah. Karena menurut referensi para traveler, kota-kota ini menawarkan lebih banyak pesona alam yang elok.

Wisata alam seperti air terjun Lembah Anai, Danau Singkarak, Lembah Harau, Jembatan Layang kelok 9, Ngarai Sianok, Tembok Kuto Gadang, danau Maninjau, serta Puncak Lawang atau Lawang Ampat adalah beberapa di antaranya yang sungguh luar biasa. Bagi para pencinta alam sekaligus pendaki gunung, ada Gunung Marapi dan Gunung Singgalang yang bisa didaki.

Jam Gadang yang berdiri kokoh di pusat Kota Bukittinggi tentu saja menjadi landmark Sumatera Barat. Bahkan saking kokohnya, gempa besar yang mengguncang Sumatra Barat tahun 2009 pun tetap membuatnya bergeming.

Selain pesona alamnya yang menghipnotis wisatawan baik domestik maupun mancanegara, Sumbar juga terkenal dengan aneka kuliner yang bikin lidah terus bergoyang.

Wisata kuliner menjadi daya tarik bagi para wisatawan yang berkunjung ke sini. Amel, misalnya, yang datang ke Bukittinggi hanya untuk menikmati rendang basah di Restoran Selamet. Menurut dia, rendang di tempat ini paling enak di antara rendang lainnya di Kota Padang dan Bukittinggi.

“Rendang basah di Selamet paling enak. Saya kemari (Bukittinggi) karena ingin makan rendang selamet,” kata Amel, salah seorang karyawan swasta di Jakarta.

Beberapa makanan lainnya yang selalu dicari para pelancong adalah kerupuk Sinjai, sate padang, soto padang, teh talua, rendang telur, dendeng batokok, gulai itiak, dendeng balado, gulai paku, kalio dagiang, dan masih banyak lagi masakan khas Minang lainnya.

Peluang ini pun ditangkap oleh pengelola makanan di kota ini. Tak ayal industri rumahan pembuat aneka macam kuliner dan pusat oleh-oleh menjamur baik di Kota Padang maupun Bukittinggi.

Beberapa pusat oleh-oleh khas Minang berlabel Christine Hakim, Ummi Hakim, Sherly, dan Kokoci selalu ramai dikunjungi saat musim libur tiba.

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.