Sukses

Bukti Perayaan Imlek di London Paling Megah di Luar Asia

Bagi Anda memiliki rencana untuk merayakan Imlek di London, Inggris, berikut ini cara untuk menikmatinya

Liputan6.com, Jakarta Menyambut perayaan Imlek, kota London, Inggris pun tak kalah meriah dibandingkan kota dan negara lainnya, bahkan China sekalipun. Hampir serupa dengan perayaan di negara asalnya, Imlek identik dengan pertunjukan atraksi Barongsai, kembang api, dan ragam kuliner khas Negeri Tirai Bambu.

Tak hanya masyarakat Tionghoa saja yang memeriahkan perayaan Imlek di London, tetapi juga masyarakat lokalnya. Seperti dilansir dari visitlondon.com pada Minggu (6/2/2016), bagi Anda yang baru pertama kali singgah di London dan ingin menikmati perayaan Imlek di kota tersebut, berikut ini tipsnya.

 

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 5 halaman

1. Pastikan waktu dan tanggal

Men Looking The Calendar (iStockphoto)
Perayaan Tahun Baru China memang jatuh pada 8 Februari 2016 waktu setempat. Perhatikan perbedaan waktu Indonesia dan London yang terpaut 6 jam. Namun puncak perayaan festival Imlek di London bertempat di Central London yang berlokasi antara Chinatown dan West End pada 14 Februari 2016.

2. Rencanakan perjalanan Anda

Atur perjalanan Anda
Perayaan Imlek di Kota London merupakan yang terbesar di luar Asia dan Anda harus bersiap menghadapi banyak orang yang datang ke acara tersebut. Jika Anda tidak ingin melewatkan momen terbaik dalam perayaan tersebut, rencanakan perjalanan Anda untuk menghidari kemacetan lalu lintas menuju London.

3 dari 5 halaman

Gunakan alas kaki paling nyaman

3. Gunakan alas kaki paling nyaman

Ilustrasi Alas Kaki
Saat menghadiri perayaan Imlek di London, Anda akan banyak menghabiskan waktu dengan berjalan kaki. Sebab itu, hindari pemakaian high heels dan gunakan sepatu atau sandal yang nyaman.

4. Pelajari ucapan "Selamat Tahun Baru China" dalam bahasa Mandarin dan Kanton

Ucapan
Ketika bertemu dengan orang yang mengucapkan "Selamat Tahun Baru" dalam bahasa Mandarin, alangkah sopannya jika Anda membalas dengan cara serupa. Untuk mengucapkan "Selamat Tahun Baru" dalam bahasa Kanton (Hongkong), Anda bisa mengucapkan "San Nin Faai Lok". Sedangkan, dalam bahasa Mandarin, Anda bisa mengatakan "Xin Nian Kuai Le" .

4 dari 5 halaman

2016 adalah Tahun Monyet

5. 2016 adalah Tahun Monyet

Tahun Monyet Api 2016
Imlek tahun 2016 memasuki Tahun Monyet. Dalam zodiak China (shio), orang yang lahir pada tahun ini memiliki sifat mudah bersahabat, cerdas, dan jenaka. Orang-orang dengan shio Monyet lahir pada tahun 1956, 1968, 1980, 1992, 2004 , dan 2016.

6. Nikmati makanan khas China saat Imlek

Kue Keranjang (sumber. klikhotel.com)
Jika Anda ingin menikmati perayaan Imlek, jangan lupa untuk mencicipi ragam kulinernya. Hidangan khas Imlek biasanya menggunakan bahan dasar ayam, ikan, dan babi. Setiap makanan memiliki arti masing-masing, seperti hidangan ayam menandakan kebahagiaan untuk seluruh anggota keluarga. Selain itu, hidangan ikan bermakna harapan agar tahun baru ini mendapat banyak keberuntungan.

5 dari 5 halaman

Beli dan kenakan sesuatu yang berwarna merah

7. Beli dan kenakan sesuatu yang berwarna merah

Imlek datang, warna merah mendominasi dekorasi di jalanan dan toko-toko. Mengapa?
Merah merupakan warna kunci dalam perayaan Imlek. Menurut diktat tradisi China, untuk membawa keberuntungan di tahun ini, harus membeli sesuatu yang berwarna merah untuk rumah Anda. Selain itu, Anda juga harus mengenakan sesuatu dengan warna merah yang dominan agar beruntung.

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

Video Terkini