Sukses

Keren Mana? Koleksi Kacamata Hitam Lady Gaga atau Maia Estianty

Lady Gaga dan Maia Estianty sama-sama gemar mengenakan kacamata hitam. Siapa yang lebih keren?

Liputan6.com, Jakarta Diva pop dunia Lady Gaga dan diva pop Indonesia Maia Estianty ternyata sama-sama gemar mengenakan kacamata hitam yang modis. Foto-foto koleksi kacamata kesayangan mereka pun tak luput dari perhatian publik setelah diunggah ke akun Instagram pribadi masing-masing @ladygaga dan @maiaestiantyreal. Keduanya terlihat memiliki selera yang mirip.

Liputan6.com merangkum 3 jenis gaya kacamata dari akun Instagram pribadi @ladygaga dan @maiaestiantyreal yang tampaknya menjadi favorit Lady Gaga dan Maia Estianty untuk bergaya. Beberapa ragam variasi kacamata keren ini sukses menemani Gaga dan Maia tampil gaya dalam keseharian mereka.

Bridge sunglasses

Pilihan bridge sunglasses Maia dan Lady Gaga

Kacamata dengan aksen double birdge memang sedang menjadi trend di panggung mode dunia sejak akhir tahun 2015. Aksen bridge di bagian atas kacamata membuat wajah terlihat lebih proporsional dan berdimensi.

 

Structured sunglasses

Structured sunglasses milik Lady Gaga dan Maia Estianty.

Saat wajah sedang terasa lesu atau kurang tidur, kacamata yang satu ini bisa menjadi penyelamat. Siluetnya yang tegas dan tajam dapat membuat mimik wajah terlihat berkarakter dan anti-lesu dalam sekejap. Agar tampilan kian sempurna, cukup pulaskan lipstik merah merona yang dapat menjadi penyemangat tampilan wajah.

Kacamata hitam bingkai putih

Kacamata bingkai putih ala Lady Gaga dan Maia Estianty.

Kesan klasik yang begitu kental terasa membuat kacamata dengan bingkai berwarna putih aman untuk dikenakan kapan pun. Selain itu, kacamata hitam dengan bingkai berwarna putih juga cocok untuk dikenakan berlibur ke daerah tropis karena cocok dengan gaya busana nautical.**

 

**Ingin berbagi informasi dari dan untuk kita di Citizen6? Caranya bisa dibaca di sini

**Ingin berdiskusi tentang topik-topik menarik lainnya, yuk berbagi di Forum Liputan6

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

Video Terkini