Sukses

Bentuk Alis Ini Selalu Menjadi Tren di Instagram

Ini tren alis yang paling dicari di instagram dan bertahan sampai akhir tahun 2015. Seperti apa? Yuk, lihat penampakannya

Liputan6.com, Jakarta Sejak awal tahun 2015, trend alis on fleek berhasil menjadi salah satu trend\ yang bertahan dalam jangka waktu yang lama. Dengan hashtag #browsonfleek menjadi salah satu pusat perhatian para pengguna instagram. Bahkan hingga kini, menjelang akhir tahun 2015 pun, trend alis ini tak berhenti diminati. Seperti apakah sebenarnya bentuk dari alis yang berhasil bertahan sebagai tren di tahun 2015 ini?

 

Sepertiyang dilansir dari Allure pada Minggu (09/11/2015), alis ini dikenal sebagai model alis yang meruncing. Bentuk alis yang tebal dan gelap ini memiliki sudut yang amat tipis di bagian ujungnya. Bentuk alis ini begitu digemari dan diidamkan oleh para wanita karena adanya penekanan pada bagian ujungnya.

Mengapa? Seperti Anda ketahui, alis memiliki peranan penting dalam bentuk dan tampilan wajah seseorang. Dengan adanya penenkanan di bagian ujung alis, bentuk alis akan terlihat semakin panjang dan menonjol. Di mana bentuk alis ini akan terlihat tebal dengan tekstur dan bentuk yang dapat membuat alis terlihat lebih terangkat. Namun kerap kali alis yang tebal ini dibuat dengan cara yang salah dengan harapan pada hasil akhirnya alis dapat terlihat seperti sengaja dibuat dengan bentuk yang tidak sempurna.

 

Alis ini sangat cocok digunakan bagi Anda yang ingin mencoba tampil dengan alis tebal, tanpa harus menghilangkan bentuk dari sudut tajam pada ujung alis. Tapi sayangnya, bentuk dan model alis tidak cocok untuk diaplikasikan pada setiap orang. Jadi, ada baiknya untuk mencobanya terlebih dahulu di rumah dan lihat bagaimana penampakan alis ini pada wajah Anda. (Ern/Nad)

 

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.