Sukses

Cerita Matraman dan Tuan Matterman

Ada nama Tuan Matterman dalam cerita nama Matraman.

Liputan6.com, Jakarta Di tempat ini ada sebuah toko besar yang terkenal. Anda mungkin pernah memasukinya. Toko buku itu memang jadi salah satu landmark wilayah Matraman.

Matraman adalah sebuah kecamatan yang berada di kota administrasi Jakarta Timur. Area tersebut berbatasan di utara dengan kecamatan Cempaka Putih, di timur dengan kecamatan Pulo Gadung, di selatan dengan kecamatan Jatinegara, dan di Barat dengan kecamatan Menteng.

Menurut buku berjudul `Asal-usul Nama Tempat di Jakarta` karya Rachmat Ruchiat, asal-usul nama Matraman belum memiliki penjelasan yang memuaskan. Prof. Dr. Djoko Soekiman dalam disertasinya yang kemudian diterbitkan dengan judul `Kebudayaan Indis` menyatakan bahwa Mataraman merupakan tempat tinggal Tuan Matterman.

Akan tetapi tak ada keterangan lanjutan mengenainya. Seperti ditulis dalam majalah Instisari edisi Juni 2002, dugaan lain menyebut nama tersebut merupakan warisan pengikut Pangeran Diponegoro. Namun jauh sebelum Perang Diponegoro, pada tahun 1789 Matraman sudah disebut sebagai milik tuan tanah David Johannes Smith.

 

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

Video Terkini