Sukses

3 Cara agar Sepatu Longgar dapat Nyaman Dipakai

Berikut ini adalah 4 cara agar sepatu longgar kamu dapat nyaman dipakai.

Liputan6.com, Jakarta Saat kamu mendapat hadiah sepatu dari orang-orang terkasih, seringkali sepatu tersebut ternyata longgar di kaki kamu. Nomor dan ukuran sepatu memang memiliki standard yang berbeda-beda tergantung merek sepatu yang kamu gunakan. Lantas, apa yang harus kamu lakukan dengan sepatu longgar itu?


Menggunakan Kaos Kaki
Penggunaan kaos kaki, bahkan saat menggunakan sepatu sandal sekalipun, sedang menjadi tren baru di kalangan anak muda. Kamu bisa membeli kaos kaki yang lucu dengan warna-warna menarik untuk membuat tampilanmu tampak lebih trendi. Namun, hati-hati jika kamu menggunakan kaos kaki saat cuaca sedang panas karena kaos kaki itu dapat menjadi sarang bakteri atau jamur.

Selipkan sesuatu, busa atau tissue
Sepatu Longgar tentunya punya ruang sisa. Untuk sepatu yang tertutup, kamu bisa mengisi ruang kosong itu dengan menggunakan tissue atau busa. Hati-hati jika kamu membuka sepatu di tempat umum, yah! Jangan sampai ganjalannya terlihat orang lain.

Gunakan Insole
Insole sepatu akan membuat sepatumu juga jadi semakin mengecil. Semakin tebal insole yang kamu gunakan, maka ukuran sepatumu akan semakin kecil. Pssstt.. Insole juga dapat membuat kamu menjadi tampak lebih tinggi loh, ladies!


Cara di atas tidak ada yang bisa membantu? Jangan khawatir! Masih ada cara jitu yang bisa kamu lakukan agar sepatumu tidak terbuang sia-sia. Jual saja lagi secara online di sosial media atau untuk transaksi yang lebih aman jual saja di Prelo.id. Jelaskan secara detil deskripsi sepatumu beserta alasan kamu menjualnya. Daripada dibiarkan percuma, sepatumu bisa jadi duit dan digunakan untuk beli sepatu lain bukan? Selamat mencoba.


(Kleora.com)

 

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.