Sukses

Ini Alasan Prada Turunkan Harga

Prada, brand ternama asal Italia mengubah konsep penjualan mereka.

Liputan6.com, Jakarta Demi menciptakan citra brand yang eksklusif, beberapa brand mewah menaikan harga barang-barang mereka. Berbeda halnya dengan Prada. Brand ternama asal Italia ini dikabarkan akan meluncurkan koleksi baru dengan harga yang lebih terjangkau.

 Prada

Seperti yang dilansir dari StyleCaster, Kamis (18/06/2015), minggu lalu Bloomberg melaporkan bahwa pendapatan bersih dari Prada turun sejak April lalu hingga Rp 865 miliar. Perbedaan angka yang cukup jelas terlihat jika dibandingkan dengan awal 2014 lalu, yang kira-kira sebesar Rp 1,5 triliun. Kemerosotan nilai pendapatan ini dipengaruhi oleh banyak hal. Salah satunya yaitu sale besar-besaran pada barang mewah di tiongkok.

Hal tersebut membuat Prada berencana untuk mengurangi jumlah toko dan menghentikan pembelian secara borongan. Tidak hanya itu, Prada juga akan meluncurkan koleksi tas dengan harga yang lebih terjangkau.

 Prada

Dibalik semua rencana itu, tas dari Prada akan tetap menjadi investasi. Harga terjangkau ini akan berkisar pada angka Rp 15 juta-18 juta. Tetap mahal, namun harga ini termasuk murah jika dibandingkan dengan brand mewah ternama lainnya yang berkisar di Rp 27 juta-40 juta.

(Annastasia Errine/Ibo)

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.