Sukses

Warna-warni Hari Kartini di Garden Palace Hotel Surabaya

Peringati hari Kartini, Garden Palace Hotel gelar event Kebaya On The Street.

Liputan6.com, Surabaya Untuk memeriahkan peringatan Hari Kartini yang jatuh pada hari ini, Garden Palace Hotel didukung Ayik Perdana tata rias dari Ayik Rumah Pengantin menggelar event "Kebaya On The Street" dimana para karyawan dan karyawati turun kejalan dengan membentangkan spanduk di sekitar air mancur Jalan Pemuda Surabaya bertuliskan diskon 50% untuk makan sepuasnya (All You Can Eat) saat makan siang dan malam.

"Event turun ke jalan ini baru kami gelar pertama kali dan hebohnya memang di sini para karyawan dan karyawati memutari air mancur di dekat balai pemuda, " tutur Novita Opraningtyas Public Relation Manager Garden Palace Hotel Surabaya, Selasa (21/4/2015).

Dia menambahkan bahwa event kali ini hanya satu hari dan bagi pengunjung yang mengenakan batik juga bisa mendapatkan diskon tersebut."Meskipun ibu-ibu atau bapak yang hadir di sini, mengenakan baju batik tetap dapat diskon lunch," imbuhnya.

Event ini juga digelar sebagai rasa kebanggaan kami atas semangat salah satu pahlawan wanita Indonesia, Ibu Kartini." Dan juga sebagai rasa tanggung jawab Garden Palace Hotel untuk lestarikan pakaian tradisional yang ada di Indonesia," lanjutnya.

Didukung juga para karyawan dan karyawati yang mengenakan busana kebaya merupakan cara untuk melestarikan budaya Indonesia. Salah satunya adalah dengan penampilan karyawan expatriat dari Garden Palace Hotel yang mengenakan busana Madura Keraton bernama Nazri Gallyot yang beprofessi sebagai Food & Beverage Manager Garden Palace Hotel Surabaya.

"Saya memang sudah lama ada di Surabaya dan bangga juga memakai adat kostum ini dari yang saya pakai ini adalah adat tradisional baju Madura," tandasnya.

Sekedar diketahui Garden Palace Hotel Surabaya adalah Hotel bintang 4 yang berada dilokasi strategi dipusat kota Surabaya dan memiliki 360 kamar yang sudah direnovasi dan satu satunya hotel yang memiliki kamar deluxe thematic serta memiliki 7 food & Beverage Outlet. (Dian Kurniawan/Ars)

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

Video Terkini