Sukses

Yuk, Desain Lemari Dapur Anda

Mendesain ulang lemari dapur bisa menambah kenyamanan Anda untuk berlama-lama memasak

Liputan6.com, Jakarta Apakah Anda termasuk orang yang gemar memasak namun tidak betah berlama-lama ada di dapur? Anda dapat mendesain ulang lemari dapur Anda agar terlihat lebih fresh. Tidak perlu mengganti semuanya, Anda bisa merealisasikannya dengan mengganti warna cat atau menambah furnitur di bagian kosong sekitar lemari dapur. Dilansir dari elledecor.com, Sabtu (18/4/2015), inilah beberapa cara mendesain ulang lemari dapur agar tidak terlihat kosong dan monoton. (mit/ret)

1. Purnitur Perak dan keramik

Anda bisa menambahkan furnitur perak dan keramik pada lemari dapur. Jika dapur didominasi warna putih, furnitur perak dan keramik akan sangat cocok berfungsi sebagai pelengkap. Pantulan cahaya lampu akan tampak pada dinding, permukaan keramik, dan permukaan furnitur perak. Desain seperti ini akan menjadikan dapur Anda tampak lebih mewah dan berkelas.

2. Tirai

Pada bagian kosong di atas lemari dapur, Anda dapat menggunakan tirai untuk menutupinya. Agar tetap terlihat indah, gunakanlah tirai dengan motif yang senada dengan desain dan warna lemari dapur. Jika warna lemari dapur Anda soft, seperti warna-warna pastel, gunakan tirai dengan warna yang soft juga.

3. Lampu Berkelap-kelip

Untuk desain dapur yang lebih ceria, Anda dapat menambahkan lampu kelap-kelip di bagian atas lemari. Pantulan cahaya akan menjadikan nuansa dapur terlihat seperti mini cafe di rumah.

4. Kertas dinding dan Guci

Langkah untuk mendesain lemari dapur Anda yang lainnya adalah dengan menempelkan kertas dinding bermotif unik pada bagian kosong di atasnya. Gunakan wallpaper dengan warna gelap untuk memberikan efek mengkilap saat lampu dihidupkan. Anda juga bisa menambahkan guci-guci kecil di bagian atas lemari yang disusun secara apik.

5. Lukis Dinding

Jika Anda ingin memiliki dapur yang unik dan berbeda, lukislah dinding bagian atas lemari dapur. Gunakan motif natural agar terlihat elegan, seperti bunga, daun, akar, buah dan lainnya. Tak hanya dinding, Anda juga dapat melukis langit-langit dapur dengan motif yang sama.

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

    Video Terkini