Sukses

4 Destinasi Bergaya Vintage Tuk Nikmati Malam Pertama

Empat destinasi wisata bergaya vintage ini cocok untuk menikmati malam pertama dengan pasangan.

Liputan6.com, Jakarta - Momen berbahagia dalam hidup, salah satunya adalah menikah. Menikah bukan sekedar mengikatkan hubungan antar dua orang, tetapi bagaimana mengisi dan menjalani kehidupan bersama. Malam pertama merupakan perantara menuju hal tersebut.

Melalui malam pertama, Anda akan semakin tergugah untuk melakukan hubungan intim selanjutnya. Meskipun hal tersebut bukan inti dari pernikahan, namun itulah momen Anda akan semakin mengenai pasangan, menyampaikan perasaan cinta, dan saling membuat nyaman.

Tempat melakukan malam pertama pun perlu dipikirkan. Empat destinasi wisata bergaya vintage ini cocok untuk menambahkan keintiman romansa percintaan Anda seperti yang dilansir dari TravelWeeklyAU, Kamis (8/1/2015):

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 5 halaman

1. Prancis

1. Paris, Prancis

Kota Paris, Prancis, memang bereputasi sebagai kota penuh keromatisan. Berpegangan tangan melalui jalan Parc des Buttes Chaumont bisa menjadi destinasi bagi Anda pecinta vintage. Di sana, terdapat kubah dan beberapa grafitti di pagar tangga.

Setelah berkeliling Anda bisa beristirahat dan bersiap melakukan malam terindah Anda di Hotel Plaza Athenee yang memiliki kemewahan klasik dengan ikon dinding berwarna hijau.

3 dari 5 halaman

Kuba

2. Republik Kuba

Negara ini sangat cocok bagi Anda yang senang dengan gaya jadul (zaman dahulu). Havana menjadi salah satu tempat yang tepat untuk mendapatkan pengalaman tersebut. Jalan dengan Chevrolet produksi tahun 50an bisa Anda dapatkan.

Hotel bekas zaman kolonial, Hotel Saratiga menawarkan sisi hingar bingar Havana. Sangat cocok untuk momen malam pertama Anda.

4 dari 5 halaman

Kenya

3. Kenya

Bagi Anda pecinta gaya vintage dan berjiwa petulang, mungkin Kenya menjadi pilihan yang tepat. Di sana, Anda bisa menikmati indahnya bintang malam dan safari dari pondok-pondok mewah.

Bisa juga, Anda menginap di Karen Blixen Camp di Masai Mara. Tempat ini akan membangkitkan Anda untuk nyemplung ke era tahun 20an. Malam pertama Anda menjadi sungguh mengesankan, bukan?

5 dari 5 halaman

Italia

4. Venesia, Italia

Kota kelahiran sastrawan terkenal, ladykiller Casanova, ini memang tidak asing lagi untuk tempat berkunjung para pasangan yang baru menikah. Menghabiskan bulan madu sekaligus malam pertama di kota berair ini sungguh akan memberikan pengalaman berharga sepanjang hidup. Jangan lupa untuk mencoba gondola sebelum malam menghampiri.

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

Video Terkini