Sukses

Top 5 Lifestyle: Kebaya Kutu Iriana Jokowi Paling Populer

Berikut adalah berita lifestyle terfavorit sepanjang hari Selasa, 21 Oktober 2014.

Liputan6.com, Jakarta Menjadi istri seorang presiden memang bukan perkara mudah. Sorotan kamera dari para awak media adalah menu sehari-hari bagi mereka. Tak terkecuali Iriana Jokowi. Kebaya kutu yang digunakannya ketika menghadiri pelantikan suaminya, Joko Widodo menjadi sorotan banyak media. Selain itu, info seputar restoran bubur ayam yang buka selama 24 jam juga menjadi berita yang menarik.

Berikut berita terfavorit sepanjang Selasa, 21 Oktober 2014.

Akankah Kebaya Kutu Baru Iriana Jokowi Jadi Booming?

Iriana Jokowi memakai kebaya kutu baru berwarna oranye ketika menghadiri pelantikan suaminya, Joko Widodo, sebagai Presiden Indonesia ke-7. Memakai kebaya kutu baru, kebaya bergaya tunik pendek berwarna-warni dengan motif bunga yang cantik, Iriana menjadi sorotan para juru kamera.

5 Gaya Hijab Modis ala Elfira Loy, Pacar Baru Baim Wong

Dalam resepsi pernikahan Raffi Ahmad - Nagita Slavina, Baim Wong terlihat hadir tak sendirian. Ia menggandeng Elfira Loy, seorang model dan aktris remaja asal negeri jiran, Malaysia yang sedang naik daun.

Amal Alamuddin Masuk Daftar Orang Paling Berpengaruh di London

Paska pernikahannya dengan aktor George Clooney, nama Amal Alamuddin semakin melejit. Bahkan awal pekan ini, The London Evening Standard mengumumkan nama pengacara khusus Hak Asasi Manusia ini masuk daftar 10 peringkat teratas dalam daftar Orang Paling Berpengaruh di London.

Dimana Saja Restoran Bubur Ayam Siap Santap 24 Jam di Jakarta?

Bubur ayam memang menjadi salah satu makanan yang bisa dinikmati kapan saja; baik pagi hari maupun malam hari. Nah, apabila Anda ingin sahur atau berbuka puasa dengan menu bubur ayam, coba menikmatinya di tiga gerai yang buka selama 24 jam di Jakarta ini.

Kaos, Gaya Andalan Arkarna di Syukuran Rakyat Joko Widodo

Tak hanya dibanjiri oleh musisi dalam negeri, Konser Salam 3 Jari (#SyukuranRakyat Joko Widodo) yang dilangsungkan di Monas, Jakarta Pusat, Senin (20/10/2104) ini juga dimeriahkan oleh artis luar negri. Arkarna, grup band rock asal Inggris, rela tak dibayar untuk terbang ke Indonesia dan menghibur masyarakat Indonesia di acara Syukuran Rakyat untuk merayakan pelantikan Joko Widodo (Jokowi) sebagai Presiden Indonesia.

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

Video Terkini