Sukses

Langkahkan Kaki di Jalan Setapak Paling Indah Sedunia

Jalan setapak paling indah sedunia dibangun dari tahun 1900 lalu.

Liputan6.com, Italia Melangkahkan kaki menjadi semakin menyenangkan apabila ditemani oleh pemandangan indah yang datang dari tempat tersebut. Apabila Anda ingin mengalami hal tersebut, Anda dapat melangkahkan kaki di tempat cantik berikut ini.

 

Seperti yang dilansir dari Amusingplanet, Senin (1/9/2014), di Pulau Capri, sisi selatan dari Teluk Napoli terdapat jalan setapak yang telah dibangun dari tahun 1900 lalu.

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 3 halaman

Jalan Setapak Paling Indah di Dunia

Jalan tersebut memancarkan keindahan tersendiri yang datang dari setiap tingkungannya dan bentuknya yang seperti tumpang tindih. Tak ayal, jalan tersebut disebut-sebut sebagai jalan setapak yang paling indah di dunia.

 

Jalan tersebut kemudian diberi nama Via Krupp. Jalan itu menghubungkan Charterhouse of San Giacomo dan kebun daerah Augustus dengan Marina Piccola.

 

Meski terkesan modern, jalan setapak ini sebenarnya dibuat pada 1900 dan 1902 dengan jarak vertikal 100 meter. Jalan itu memiliki tikungan tajam dan beberapa yang masuk ke dalam bebatuan sehingga terkesan saling tumpang tindih. Tak heran dengan keindahannya tersebut Via Krupp disebut "jalan yang merupakan karya seni itu sendiri".

 

Setiap tikungan atau belokan Via Krupp diatur selaras dengan permukaan tebing yang memberikan pemandangan berbeda, perspektif baru dan keindahan visual yang memanjakan mata.

 

"Jalannya bergerak di lereng yang stabil namun orang-orang jalan tidak mengalami kelelahan, baik saat berjalan naik atau turun, karena mereka menemukan pemandangan baru di setiap belokan, pandangan baru dari langit atau pantai dalam setiap langkah yang menyegarkan diri," deskripsi oleh penulis R. Pane.

3 dari 3 halaman

Akses Rahasia Menuju Tempat Prostitusi

Jalan itu digagas oleh ahli industri dan baja bernama Friedrich Alfred Krupp yang memerintahkan insinyur Emilio Mayer untuk pembangunannya.

 

Friedrich yang asal Jerman sangat mencintai keindahan Pulau Capri di Italia ini dan selalu menyempatkan tinggal di resort di sana. Rupanya itu yang memberinya ide untuk membuat jalan penghubung antara hotelnya dan Marina Piccola.

 

Sayangnya jalan indah tersebut juga memiliki kisah tragis. Usai Via Krupp selesai dibuat ternyata digunakan sebagai akses rahasia menuju tempat prostitusi lokal sehingga Friedrich diusir dari Italia pada 1902 setelah ketahuan. Friedrich pun bunuh diri seminggu kemudian.

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.