Sukses

Peranti Makan Bergambar Landscape Kota New York Dilarang Dijual

Label Fish Eddy dilarang menjual peranti makan bergambar landscape kota New York oleh otoritas resmi setempat.

Liputan6.com, New York Peranti makan berikut ini mungkin tampak biasa saja bagi Anda. Peranti makan dari label Fish Eddy yang terdiri dari mangkuk, gelas, dan piring ini didesain bergambar siluet landscape kota New York.

Dilansir dari The Daily Mail, Selasa (5/8/2014), The Port Authority of New York and New Jersey meminta Fish Eddy untuk menghentikan penjualan peranti makan bergambar siluet landscape kota New York. Hal ini diutarakan secara resmi dalam sebuah surat yang dibuat pada 24 Juli 2014.

Veronica Rodriguez, pengacara yang mewakili badan resmi itu mengatakan bahwa Fish Eddy tak memiliki hak untuk menggunakan gambar landscape kota New York, termasuk Twin Towers, 1 World Trade Center, Lincoln & Hollan Tunnels, yang merupakan aset Port Authority of New York and New Jersey.

Dalam surat yang ditujukan pada Fish Eddy juga dijelaskan bahwa penggunaan gambar landscape kota New York di peranti makan itu juga dapat menimbulkan wacana mengenai kejadian serangan teroris 11 September 2001. Julie Gaines, pendiri Fish Eddy, mengatakan bahwa badan resmi itu sepertinya menjadikan hal ini sevagai peringatan bagi pihak-pihak lain untuk tak membuat hal serupa.

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.